Jokowi
Di depan TNI dan Polri Muda, Jokowi Janji Ciptakan Perdamaian Ukraina dan Rusia di KTT G20
Saat melantik perwira TNI dan Polri tahun 2022, Presiden Jokowi singgung soal kunjungannya ke Ukraina dan Rusia dalam menciptakan perdamaian dunia.
Penulis: Desy Selviany | Editor: Desy Selviany
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Saat melantik perwira TNI dan Polri tahun 2022, Presiden Jokowi singgung soal kunjungannya ke Ukraina dan Rusia dalam menciptakan perdamaian dunia.
Cerita kunjungan ke Ukraina dan Rusia itu diungkapkan Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta pada Kamis (14/7/2022).
Jokowi mengatakan bahwa saat ini dunia tengah mengalami ketidakpastian, perpecahan, hingga peperangan. Atas hal tersebut, perwira TNI dan Polri diminta agar cakap dalam melihat tantangan masa depan.
Indonesia saat ini juga tengah berupaya untuk mengatasi permasalahan yang melanda dunia. Di tahun ini, Indonesia menjadi pemimpin G20 yang akan berlangsung di Bali pada November 2022 mendatang.
KTT G20 ialah sebuah acara perkumpulan 20 negara dengan ekonomi terbesar di dunia.
Dalam acara KTT G20, Jokowi pun mengaku akan memanfaatkan peluang tersebut untuk membangun ketertiban dunia dan kesejahteraan bersama.
Baca juga: Presiden Jokowi Berharap Perwira Terdepan dalam Menghadapi Tantangan Zaman yang Penuh Ketidakpastian
Jokowi pun menyinggung kunjungannya ke Ukraina dan Rusia satu bulan lalu.
Hasil dari kunjungan tersebut akan terus diupayakan hingga membawakan hasil di KTT G20 di Bali.
“Kita sudah memulai dengan kunjungan saya ke Ukraina dan Rusia bulan lalu, upaya ini akan terus dilakukan hingga membawakan hasil di KTT G20 di Bali,” ucapnya.
Maka dari itu, Jokowi meminta agar perwira TNI dan Polri juga harus cakap pahami masa depan, pahami strategi pertahanan masa depan, dan hadapi tantangan masa depan.
Perwira TNI dan Polri juga diharapkan bisa kuasai teknologi masa depan, pandai dan berketerampilan sesuai dengan kebutuhan masa depan.
Baca juga: Lantik TNI Polri, Jokowi Singgung Ancaman Peperangan dan Terorisme yang Landa Dunia
“Saatnya saudara tunjukan prestasi sebagai ksatria tangguh, tunjukan ketangkasan dan jadilah pemimpin berkarakter serta jadi sumber inspirasi dan teladan,” sarannya.
Dalam acara pelantikan ini terdapat empat orang yang menjadi perwakilan untuk dilantik langsung oleh Presiden Jokowi.
Keempatnya yakni taruna angkatan darat (AD), taruna angkatan laut (AU), taruna angkatan udara (AU) dan taruna Polri.
Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 44 TNI Tahun 2022 dan Keputusan Presiden Nomor 45 Polri Tahun 2022 tentang Pengangkatan Taruna dan Taruni Akademi Militer dan Akademi Kepolisian menjadi perwira TNI dan Perwira Polri.
Adapun pelantikan dihadiri oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menhan Prabowo Subianto.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Jokowi-singgung-kunjungan-ke-Ukraina-dan-Rusia-saat-melantik-TNI-Polri.jpg)