Piala AFF U19
Jelang Hadapi Indonesia di Piala AFF U19, Dinh The Nam Minta Skuatnya Tegar Hadapi Tekanan Penonton
Pelatih Vietnam U19, Dinh The Nam, meminta skuatnya untuk tabah hadapi tekanan suporter saat laga melawan Yimnas Indonesia U19 di Piala AFF U19.
Penulis: Abdul Majid | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pelatih Vietnam U19, Dinh The Nam, mewanti-wanti skuatnya untuk bermain maksimal pada pertandingan perdana di Grup A Piala AFF U19 melawan Timnas Indonesia U19.
Dinh The Nam memprediksi laga yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (2/7/2022), berlangsung alot.
Baca juga: Jelang Hadapi Vietnam di Piala AFF U19, Shin Tae-yong Buta Kekuatan Lawan, Janji Tampil All Out
Meskipun demikian, ia mengatakan para pemainnya sudah sangat siap menghadapi tekanan dari suporter Indonesia.
“Kami tahu Indonesia mempunyai fans yang fanatik, sengat bersemangat,” ujarnya, Jumat (1/7/2022).
“Ekspektasi kami pastinya nanti akan jadi pertandingan yang sangat berat,” imbuh Dinh The Nam.
“Sejauh ini kami sudah persiapkan tim, mereka berani dan juga mereka pemain-pemain yang sangat muda, sangat bersemangat dan mereka merasa percaya diri untuk bermain,” ucapnya.
Timnas Indonesia U19 berada di Grup A Piala AFF U19 bersama dengan Thailand, Vietnam, Filipina, Myanmar dan Brunei Darussalam.
Seluruh pertandingan Grup A akan tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.
Khusus pertandingan Timnas Indonesia U19 di Stadion berkapasitas 30.000 kursi itu diprediksi bakal dipenuhi para suporter, terlebih saat Indonesia menghadapi tim bebuyutan seperti Vietnam dan Thailand.
Pelatih Timnas Indonesia U19, Shin Tae-yong membeberkan menukangi Timnas U19 yang akan tampil pada Piala AFF U19 bakal jadi pengalaman perdana baginya.
Baca juga: Pengusiran AM dan Keluarganya dari Rusunawa Jatinegara Barat Mengacu pada Regulasi
Shin Tae-yong pun ingin anak asuhnya bisa tampil maksimal dan keluar sebagai juara pada ajang ini.
Meskipun demikian hal itu bukan lah tujuan utamanya.
Tujuan utama Shin Tae-yong yakni mempersiapkan Timnas U19 sepadu mungkin guna tampil pada Piala Dunia U20 2023 di mana Indonesia akan menjadi tuan rumahnya.
“Ini turnamen U19 pertama untuk saya, saya ingin melihat level Timnas U19 seperti apa karena kami fokusnya bukan turnamen ASEAN, tapi kami melihat Piala Dunia U20 tahun depan,” kata Shin Tae-yong.

“Saya sudah punya pengalaman di Tim U20 Korsel, jadi saya akan melihat persaingannya bagaimana saat melawan tim-tim ASEAN seperti AFF sekarang dan nanti juga akan melihat untuk tingkat level kita seperti dengan melawan tim Eropa, Afrika, dan Amerika Latin,” jelasnya.
Jelang ajang ini bergulir, Shin Tae-yong telah memanggil 30 pemain untuk melakukan pemusatan latihan di Stadion Madya, Jakarta.
Saat tampil di Piala AFF U19, Shin Tae-yong hanya memilih 28 pemain dengan rincian 23 masuk skuad utama Timnas U19 sementara lima pemain lagi berada dalam list cadangan atau entry by name.