Berita Bogor

Sempat Ditolak, Tabligh Akbar Bersama Ustaz Abdul Somad di Citra Indah Jonggol Tetap Dilaksanakan

warga Perumahan Citra Indah City Jonggol menolak Tabligh Akbar dengan Ustadz Abdul Somad, namun acara tetap dilaksanakan

Youtube
Tabligh Akbar dengan Ustadz Abdul Somad di Jonggol, Jumat (17/6/2022) tetap dilaksanakan meski sempat ditolak 

Meski Ditolak Warga, Tabligh Akbar Bersama Ustaz Abdul Somad di Citra Indah Jonggol Tetap Dilaksanakan

WARTAKOTALIVE.COM, JONGGOL - Aksi penolakan sebagian warga Perumahan Citra Indah City Jonggol, Kabupaten Bogor, terhadap acara Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustaz Abdul Somad (UAS) kini sudah mereda.

Hal ini seiring dengan adanya pertemuan antara panitia dan warga Citra Indah City yang menolak.

"Sudah selesai dengan perdamaian. Tidak ada lagi permasalahan. Acara tetap akan berjalan hari ini," kata Camat Jonggol, Andry Rahman, Jumat (17/6/2022).

Dia menambahkan mediasi antara panitia dan warga yang menolak dilakukan oleh Ketua Pengurus Cabang Nadhatul Ulama (PCNU) Kabupaten Bogor KH Aim Zaimuddin.

"Spanduk yang bertuliskan penolakan juga sudah diturunkan panitia bersama warga," tuturnya.

Tabligh Akbar bersama Ustaz Abdul Somad rencananya akan digelar di Shopping Street, Masjid Cikal Harapan, Perumahan Citra Indah City, Jumat (16/6/2022) pukul 19.30 - 21.30 WIB.

Baca juga: Aksi Bela Ustadz Abdul Somad hingga Ancam Usir Dubes Singapura dari Indonesia

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin membenarkan adanya penolakan warga Perumahan Citra Indah CityJonggol terhadap kehadiran UAS dalam tabligh akbar ini.

Namun persoalan ini sudah dimediasi oleh tokoh masyarakat dan pemerintah setempat.

"Sudah dimediasi, acara tetap jalan," ujarnya.

Untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan, Polres Bogor akan melakukan pengamanan terhadap acara ini.

“Kami akan lakukan pengamanan semaksimal mungkin. Kami juga sudah berkordinasi dengan MUI,” kata Iman, Kamis (16/6/2022).

Ustaz Abdul Somad memiliki beberapa agenda di wilayah Bogor pada Jumat -Sabtu (17-18/6/2022) ini.

Selain mengisi acara di Perumahan Citra Indah City, Ustadz Abdul Somad akan mengisi ceramah subuh di Masjid Raya Taman Yasmin, Kota Bogor, pada Sabtu (18/6/2022) pagi.

Lalu pada Sabtu siang, UAS mengisi kegiatan di Pondok Pesantren Fajrussalam Sentul, Kabupaten Bogor.

Sumber: Warta Kota
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved