SEA Games
Mugi Harjito Persembahkan Medali Emas SEA Games untuk Anak Keempat yang Baru Lahir
Atlet dayung Indonesia, Mugi Harjito sudah sering dapat medali emas, tapi pada SEA Games Vietnam menjadi berbeda saat dapat.
Penulis: Abdul Majid | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pedayung Indonesia, Mugi Harjito sukses meraih medali emas pada nomor canoeing MK4 500 bersama Maizir Riyondra, Joko Adriyanto dan Andri Agus Mulyana.
Pada nomor ini tim Indonesia finis pertama dengan catatan waktu 01.29.562, diikuti Thailand pada urutan kedua 01.31.087 dan Singapura di peringkat ketiga, 01.32.025.
Baca juga: Dimas Seto Sangat Terpukul, Ayah Tercinta yang Menjadi Teman Ngobrolnya Meninggal Dunia
Mugi Harjito mengaku bersyukur bisa mendulang medali emas perdananya di SEA Games Vietnam ini.
Ia pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya.
“Ini medali yang kesekian kalinya kalau di SEA Games, tapi kalau di SEA Games Vietnam ini pertama,” kata Mugi kepada Tribunnews di Venue Dayung, Hai Phong, Sabtu (21/5/2022).
“Syukur alhamdulillah. Saya bersyukur banget karena ini prestasi di canoeing yang kesekian kalinya juga,” ucapnya.
Baca juga: Ketua Umum INKOWAPI Terpilih Jadi Life Membership The International Council of Women
“Terima kasih saya ucapkan kepada pelatih saya yang sebesar-besarnya,” imbuhnya.
“Ada lima pelatih, Pak Suryadi, Pak Ciroy, Matulesi, Pak Gian dan Pak Kuat, saya juga ucapkan kepada tim manajer,” lanjut Mugi.
Mugi pun mempersembahkan medali emasnya untuk kado anak keempatnya, King Ryu Malik Al Mahdi.
“Medali ini saya persembahkan untuk anak saya yang keempat,” katanya.

“Ini kado buat anak saya yang baru lahir tanggal 12 Mei kemarin,” imbuh Mugi.
Dengan raihan yang ia dapatkan bersama atlet lainnya, ia berharap tim dayung canoeing Indonesia kedepannya bisa terus mendapatkan prestasi yang membanggakan.
“Saya berharap bisa lebih baik lagi untuk canoeing Indonesia bisa lebih baik lagi karena target-target kedepan harus tercapai,” harapnya.
Dengan demikian untuk sementara tim canoeing Indonesia telah mengemas lima medali emas, tujuh perak dan tiga perunggu.
Kabar Gembira Buat Atlet SEA Games Vietnam, Menpora Tebar Bonus Jumat Pekan Ini |
![]() |
---|
15 Atlet Peraih Medali di SEA Games Merupakan Anggota Polisi Aktif, Kapolri Beri Pin Emas |
![]() |
---|
Keinginan Siti Fadia Hanya Sayur Asem dan Sambel Setelah Raih Emas SEA Games |
![]() |
---|
Sulit Mendapat Sponsor, Budiman Minta Pemerintah Dukung Penuh Olahraga Dayung |
![]() |
---|
Andakara Prastawa Dhyaksa Sebut Timnas Bola Basket Indonesia Torehkan Sejarah di SEA Games Vietnam |
![]() |
---|