Penculikan Anak
Polisi Sedang Berusaha Menangkap Terduga Pelaku Penculikan Anak di Tanah Kusir Pesanggrahan Jaksel
Polisi sedang memburu orang orang yang diduga melakukan penculikan terhadap anak di kawasan Tanah Kusir, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, PESANGGRAHAN - Polisi sedang memburu orang yang tak dikenal yang diduga melakukan penculikan terhadap anak di kawasan Tanah Kusir, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Kapolsek Pesanggarahan Kompol Nazirwan mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengecekan ke tempat kejadian perkara (TKP) di area danau yang ada di Tanah Kusir.
Lokasi itu diduga menjadi tempat penculikan yang dilakukan oleh terduga pelaku.
Kini, pihaknya tengah bergerak mencari keberadaan terduga pelaku penculikan tersebut.
"Berdasarkan hasil di TKP, mereka pada posisi main di pinggir kali," kata Nazirwan pada Rabu (11/5/2022).
Baca juga: Kronologi Penculikan Tiga Bocah di Tanah Kusir, Ada Pria yang Hentikan Laju Motor di Jalan
Baca juga: Polisi Selidiki Kasus Penculikan Anak di Kembangan: Dilakukan Pendalaman Semua Secara Maraton
Baca juga: Aksi Berani Bocah Perempuan di Kota Tangsel Berhasil Kabur dari Aksi Penculikan, Begini Kisahnya
"Lagi asik main-main, terus disamperin terduga pelaku yang saat ini sedang kami cari keberadaannya," ujar Nazirwan.
Berdasarkan informasi yang diterima Wartakotalive.com, kejadian itu terjadi pada Rabu (11/5/2022) siang.
Adapun tiga orang bocah yang diduga menjadi korban penculikan, yakni inisial RF (14), ZA (13), dan KD (12).
RF dan ZA telah ditemukan di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, sedangkan KD belum ditemukan.
Diberitakan sebelumnya, Polisi melakukan pengecekan ke tempat kejadian perkara (TKP) setelah orang tua korban melapor.
BERITA VIDEO: Para Pejabat Gotong Royong Menguras Banjir yang Rendam GOR Kota Tangerang
"Untuk laporan itu, kami sudah terima. Sekarang anggota sudah di lapangan untuk cek TKP," ujar Kapolsek Pesanggarahan, Kompol Nazirwan pada Rabu (11/5/2022).
"Kejadian persisnya tadi sekitar jam 11, tetapi informasi yang masuk ke kita itu sekitar jam 1," lanjutnya.
Kendati demikian, ia belum dapat memerinci lebih jauh mengenai kasus dugaan penculikan anak itu.
Kapolda Metro Jaya Minta Warga Jakarta Tak Mudah Percaya Berita Hoax Penculikan Anak |
![]() |
---|
Bingung Hadapi Hoaks Penculikan Anak, Kapolsek Leuwiliang Panggil Orangtua Bikin Video Klarifikasi |
![]() |
---|
Polisi Ungkap Marak Hoaks Penculikan Anak, Orang Tua Diminta Jangan Panik |
![]() |
---|
Bikin Resah, Polisi Minta Masyarakat tak Asal Share Info Pesan Berantai Penculikan Anak di Medsos |
![]() |
---|
Warga Desa Cengkong Karawang Resah atas Pesan Berantai Penculikan Anak, Polisi: Belum Tentu Benar! |
![]() |
---|