Hari Raya Idul Fitri
Gelar Salat Idul Fitri di Jakarta International Stadium, Warga Mulai Berdatangan dan Jalan Tersendat
Masyarakat yang melakukan salat Idul Fitri 1443 Hijriah mulai berdatangan ke Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Senin (2/5/2022).
Penulis: Junianto Hamonangan | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Masyarakat yang melakukan salat Idul Fitri 1443 Hijriah mulai berdatangan ke Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (2/5/2022) pagi.
Jamaah mulai berdatangan ke JIS dengan berbagai moda transportasi seperti sepeda motor, mobil hingga bus Transjakarta.
Kepadatan lalu lintas di sekitar lokasi salat Ied tidak terhindarkan.
Baca juga: PESAN Raja Salman Arab Saudi di Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Tekankan Pengampunan dan Toleransi
Baca juga: Siaga 24 Jam, PLN Pastikan Pasokan Listrik Terbaik untuk Masyarakat Sambut Idul Fitri 1443 H
Kemacetan terjadi di Jalan RE Martadinata menuju ke arah JIS hingga sepanjang dua kilometer.
Sejumlah petugas, mulai Satpol PP, polisi dan Sudin Perhubungan Jakarta Utara harus mengatur lalu lintas supaya tidak terjadi kemacetan parah karena banyaknya jemaah datang.
Setelah parkir kendaraan di kantong-kantong parkir yang disediakan, jemaah berjalan ke dalam JIS melalui gerbang pintu tamu yang sudah disiapkan sebelumnya.

Menggunakan baju koko, maupun gamis, ribuan jemaah ini berjalan memasuki area salat di ramp sisi barat JIS untuk bisa memasuki area salat.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan mengikuti Salat Idul Fitri 1443 Hijriah yang dilaksanakan di JIS.
"Saya salat di sini. InsyaAllah saya dari pagi sudah datang ke sini," ucap Anies Baswedan, Minggu (2/5/2022).
Baca juga: Anies Baswedan Pastikan Setelah Salat Idul Fitri Jamaah Boleh Keliling JIS Tanpa Batas Waktu
Baca juga: Jelang Salat Idul Fitri 1443 Hijriah, Sejumlah Warga Berdatangan Melihat Persiapan Stadion JIS
Anies meminta masyarakat yang ikut melaksanakan salat Idul Fitri di JIS supaya datang lebih awal.
"Ketika mendatangi sebuah tempat yang jumlah hadirnya banyak, perlu waktu untuk menata, perlu waktu untuk dari datang sampai ke tempat salat. Jadi saya menganjurkan untuk datang lebih pagi," kata Anies Baswedan.
Menurut Anies Baswedan, salat Idul Fitri di JIS akan digelar Senin ini mulai pukul 07.00 WIB.
Baca juga: Jelang Idul Fitri 1443 H, BAZNAS Salurkan Beras Zakat Fitrah ke Pelosok Negeri
Baca juga: Perhatian! Berikut Adalah Rute Kedatangan ke Stadion JIS Saat Pelaksanaan Salat Idul Fitri 1443 H
"Kami menganjurkan sudah tiba di lokasi pukul 06.00 WIB. Sehingga bisa sama-sama duduk tenang, takbir sampai dengan jam 07.00 WIB ketika salat Ied dimulai," katanya.
Khatib salat Idul Fitri 1443 Hijriah di JIS yakni Ketua MUI Pusat Muhammad Cholil Nafis.
Sementara imam yakni Juara Nasional Tilawah Dewasa Putra MTQ Nasional 2018 Ustaz Heri Kuswanto. (jhs)
Salat Idul Fitri 1443 Hijriah
Jakarta International Stadium
Anies Baswedan
Salat Ied Idul Fitri
Idul Fitri
Kisah Kunaenah, Pemburu Koin di Pantura yang Bertahan Selama 15 Tahun |
![]() |
---|
Karyawan Tak Boleh Libur dan Mudik Lebaran, Direktur Eksekutif TMII: Janji Akan Berikan Uang Bonus |
![]() |
---|
Silaturahmi Lebaran, AHY Doakan Airlangga Hartarto Sukses Pulihkan Ekonomi Masyarakat |
![]() |
---|
Menag: Silaturahim Kekuatan Luar Biasa Indonesia, Redakan Ketegangan Sekaligus Rekatkan Persaudaraan |
![]() |
---|
Canda Ketum Golkar kepada Ketua Umum Partai Demokrat: AHY Singkatan dari Airlangga Hartarto Yes |
![]() |
---|