Liga 1 2022
Persita Tangerang Resmi Menunjuk Alfredo Vera Sebagai Pengganti Widodo Cahyono Putro di Liga 1 2022
Persita Tangerang menunjuk Alfredo Vera sebagai pelatih anyar untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.
Penulis: Rafzanjani Simanjorang | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG - Persita Tangerang menunjuk Alfredo Vera sebagai pelatih anyar untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.
Penunjukkan Alfredo itu dilakukan setelah manajemen Pendekar Cisadane tidak melanjutkan kerja sama dengan Pelatih Widodo Cahyono Putro.
Sebelum bergabung ke Persita, Alfredo Vera menangani Persipura Jayapura di musim lalu.
Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara mengatakan bahwa penunjukan Afredo Vera untuk melatih Persita sudah didiskusikan di jauh hari sebelumnya.
Baca juga: Melawan Persipura Jayapura, Pelatih Persita Tangerang Widodo C Putro Siap Memertaruhkan Reputasinya
Baca juga: Usai Imbangi Persita, Javier Roca Berharap Persik Kediri Bisa Tampil Baik di 3 Laga Sisa Liga 1 2021
Baca juga: Pelatih Persipura Jayapura Alfredo Vera Mewaspadai Kecepatan Serangan Balik Pemain Bhayangkara FC
Alfredo Vera baru di umumkan hari ini, Selasa (20/4/2022), karena menghormati kontrak Alfredo Vera dengan Persipura.
Manajemen setuju dan yakin Alfredo Vera akan membawa perubahan besar terhadap permainan Persita di musim depan.
Dipercaya menangani Persita, Alfredo Vera pun angkat bicara.
BERITA VIDEO: Pura pura Belanja, Jambret Bermotor Gasak Tas Ibu Tukang Sayur Keliling di Bendungan Hilir
"Terima kasih sebesar-besarnya untuk kepercayaan penuh yang diberikan oleh manajemen Persita kepada saya untuk bisa melatih Persita di musim depan. Semoga kita bisa selalu bersinergi untuk menghasilkan hasil yang maksimal untuk Persita," kata Nyoman, Selasa (19/4/2022).
Resmi menukangi Persita, Alfredo Vera pun langsung melakukan evaluasi untuk pemilihan pemain.
Alfredo mengatakan bahwa dirinya sudah mengantongi beberapa nama baik itu pemain lokal dan asing, serta pemain yang akan diperpanjang kontraknya.
Menpora Zainudin Amali Bakal Sampaikan Pernyataan Soal Kompetisi Liga 2 Saat Buka Kongres Biasa PSSI |
![]() |
---|
Thomas Doll Terpukau Melihat Duel Persib Bandung Vs Persija Jakarta: Sangat Menarik dan Emosional |
![]() |
---|
Luis Milla Sebut Pertandingan Persib Bandung Vs Persija Mirip El Clasico di Spanyol |
![]() |
---|
Ada Peran Pratama Arhan dalam Kolaborasi Tokyo Verdy dan RANS Nusantara FC |
![]() |
---|
Berikut Tiga Hal Penting dalam Lanjutan Kompetisi Liga 1 2022/2023 pada 5-24 Desember 2022 |
![]() |
---|