Minimarket Dibobol Maling
Maling Bobol Minimarket di Semper Barat untuk Curi Rokok dan Celana Dalam
Karyawan sebuah minimarket di Semper Barat, Jakarta Utara, terkejut rokok dan celana dalam raib di tokonya.
Penulis: Junianto Hamonangan | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Sebuah minimarket di Jalan Sungai Berantas, Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (23/3/2022) dini hari, dibobol komplotan maling.
Kapolsek Cilincing Kompol Robinson Manurung membenarkan adanya minimarket yang dibobol maling di wilayahnya.
Hanya saja diduga mereka belum sempat membawa barang hasil curiannya.
Baca juga: Kasus Tewasnya Iska Nurromah, Polisi Kerepotan Mengungkap karena Minim Barang Bukti
Pasalnya maling yang diketahui berjumlah dua orang itu meninggalkan hasil curian berupa 20 slop rokok dan lima potong celana dalam yang ditemukan di atas plafon yang dibobol.
"Ditemukan anggota di atas plafon rokok sekitar 20 slop berikut celana dalam lima potong," kata Robinson, di kantornya, Rabu (23/3/2022).
Para pelaku diduga masuk ke dalam minimarket melalui lahan kosong yang berada di sebelahnya untuk kemudian naik ke atap bangunan.
"Karena memang leluasa nggak ada orang dan kebetulan sudah jam 02.43 WIB, sudah sepi, jadi dia masuk dari samping, naik ke atas dan turun ke bawah," kata Robinson.
Baca juga: Ryaas Rasyid Yakin ASN Bakal Panjang Umur Bekerja di Kaltim, karena tak Ada Polusi
Namun aksi mereka mencuri sejumlah barang-barang yang ada di minimarket tidak berhasil. Pasalnya tiba-tiba alarm minimarket yang ada di dalam menyala.
Alhasil kedua maling yang panik meninggalkan barang curiannya di atas plafon. Menyikapi hal tersebut polisi masih melakukan penyelidikan untuk menangkap para pelaku.
Minimarket dibobol maling
Semper Barat
minimarket di Semper Barat
rokok
celana dalam
Kapolsek Cilincing Kompol Robinson Manurung
Lanjutkan Perjuangan Mohamad Taufik, Bastian Bakal Bantu Ketua RT Riang Lawan Pemilik Ruko di Pluit |
![]() |
---|
Jokowi Disebut Sakit Hati dengan PDIP Hingga Pilih Dukung Prabowo Subianto |
![]() |
---|
Heboh Soal Formula E, PSI Minta PJ Gubernur DKI Fokus, Sebut Pelayanan Masyarakat Lebih Penting |
![]() |
---|
Ceritakan Momen Tandukan Zidane ke Pemain Timnas U-16, Marco Materazzi: Eric Abidal Tahu Semuanya |
![]() |
---|
Rayakan Ultah Bareng Pemain Legenda Dunia, Erick Thohir Ingin Indonesia Berprestasi di Internasional |
![]() |
---|