Kriminalitas
Jasad TKW Mengambang di Kali Bengbang Karawang, Ditemukan Luka di Mata dan Bibir
Korban pertama kali ditemukan oleh warga di sungai Bengbang dengan posisi terlungkup sudah tak bernyawa.
Penulis: Muhammad Azzam | Editor: Feryanto Hadi
WARTAKOTALIVE.COM, KARAWANG----- Sesosok jasad perempuan ditemukan mengambang di Kali Bengbang, Dusun Kedungasem, RT 001 RW 001 Desa Srikamulayan, Kecamatan Tirtajaya, Kabupaten Karawang, pada Jumat (14/1/2022).
Kapolsek Tirtajaya, Iptu Wahyu Kurniawan menjelaskan korban itu diketahui bernama Naryah (36), ditemukan pada pukul 06.00 WIB di Kali Bengbang, Dusun Kedungasem.
Korban pertama kali ditemukan oleh warga dengan posisi terlungkup sudah tak bernyawa.
Baca juga: Disiksa Majikan, Fitria TKW Asal Karawang di Bahrain Minta Pulang ke Indonesia
"Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang mau mencuci baju. Melihat penemuan itu langsung melaporkan ke aparat desa," kata Naryah, pada Jumat (14/1/2022).
Tak lama itu, aparat desa melaporkan penemuan jasad itu ke Polsek Tirtajaya. Dia melanjutkan, warga bersama aparat langsung mengangkat jenazah itu untuk langsung dibawa ke rumah duka korban.
Saat dilakukan pemeriksaan ditemukan luka pada kelopak mata dan bibir.
Akan tetapi diduga luka itu karena digigit ikan.
Baca juga: Teh Celli Pastikan TKW Asal Karawang yang Terpapar Omicron setelah Pulang dari Arab Saudi
"Kami juga meminta agar jasad korban diotopsi, akan tetapi keluarga korban menolak dan menganggap itu musibah," ucapnya.
Dia menambahkan, dari keterangan keluarga korban itu merupakan tenaga kerja wanita (TKW) yang baru pulang dari Arab Saudi dua bulan lalu.
Semenjak pulang dari Arab Saudi korban mengalami depresi.
Baca juga: Gempa 6,7 Skala Richter di Banten Membuat Pegawai DKI Jakarta di Balai Kota Panik dan Keluar Kantor
"Atas kejadian tersebut pihak keluarga menerima dengan ikhlas sebagai musibah dan menolak korban dilakukan otopsi serta tidak akan menuntut pihak siapapun," tandasnya. (MAZ)
Viral Kasus KDRT, Ahli Psikologi Forensik Pertanyakan Status Tersangka: KDRT Bukan Victimless Crime |
![]() |
---|
Sedih Lihat Anaknya Babak Belur, Ayah Putri Balqis Berharap Sidang Cerai dan Kasus KDRT Berlanjut |
![]() |
---|
Ini Sosok Suami Putri Balqis yang Tega Siram Bubuk Cabe dan Hajar Istri Sampai Babak Belur |
![]() |
---|
Kapolda Metro Jaya Hentikan Sementara Kasus KDRT di Depok: Menyatukan Kembali Keluarga yang Utuh |
![]() |
---|
Bukan karena KDRT-Diremas Anaknya, Ayah Putri Balqis Ungkap Menantunya Punya Penyakit Kelamin Bawaan |
![]() |
---|