Kabar Artis
Fairuz A Rafiq Siap Melahirkan Anak Ketiga Melalui Persalinan Caesar, Sonny Septian Terus Kirim Doa
Pasangan selebritas Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian sedang bersiap menyambut kelahiran anak kedua mereka. Kapan akan melahirkan?
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pasangan selebritas Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian sedang bersiap menyambut kelahiran anak kedua mereka.
Fairuz A Rafiq akan melahirkan anak kedua dari pernikahannya dengan Sonny Septian di pertengahan Desember 2021 ini.
Bagi Fairuz A Rafiq, ini adalah kehamilan ketiga.

Dari pernikahan pertamanya dengan Galih Ginanjar, Fairuz A Rafiq dikaruniai King Faaz Rafiq.
Sonny Septian mengatakan, usia kandungan Fairuz A Rafiq saat ini sudah memasuki 36 minggu.
"Prediksinya melahirkan pada 16 sampai 29 Desember 2021. Rencana operasi caesar," kata Sonny Septian di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (9/12/2021).
Baca juga: Galih Ginanjar Ingin Ketemu Anak, Tidak Pernah Ketemu Lagi Sejak Cerai dari Fairuz A Rafiq pada 2014
Baca juga: Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian Bahagia Setelah Menikah, Ini yang Buat Mereka Semakin Saling Sayang
Saat ini Fairuz A Rafiq sedang melawan emosinya menjelang melahirkan.
"Rasanya campur-aduk, takut, deg-degan, namanya akan melahirkan anak lagi," ucap Sonny Septian.
"Seperti saat melahirkan Faaz dan Eijaz, dia (Fairuz A Rafiq) deg-degan," lanjut adik Elma Theana ini.

Sonny Septian hanya terus menenangkan istrinya tersebut menjelang persalinan.
Dua anaknya, King Faaz Arafiq dan Queen Eijaz Slofa, juga terus memberikan dukungan untuk ibunya jelang melahirkan.
"Aku sama anak-anak sering baca Alfatihah ke kandungan Fairuz biar tenang," ujar Sonny Septian. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Fairuz A Rafiq melahirkan
anak Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian
anak Fairuz A Rafiq
Fairuz A Rafiq
Sonny Septian
Nikita Mirzani Siap Menikah untuk Keempat Kalinya Setelah Antonio Dedola Memutuskan Menjadi Mualaf |
![]() |
---|
Sarwendah Berkumpul Bersama Keluarga Saat Merayakan Tahun Baru Imlek Sambil Makan Bareng di Rumah |
![]() |
---|
Ndarboy Genk Menjelma Sebagai Superstar Dangdut, Tiga Kali Melamar Pacar Selalu Ditolak Calon Mertua |
![]() |
---|
Indra Bekti Diizinkan Pulang ke Rumah Setelah 25 Hari Dirawat, Fokus Istirahat Supaya Segera Sembuh |
![]() |
---|
Beli Tanah di Jaksel, Rizky Billar Ngaku Numpang Hidup ke Lesti Kejora |
![]() |
---|