Kunjungi BICC, Jokowi Apresiasi Tim Bulu Tangkis Putra yang Berhasil Boyong Piala Thomas
Kedatangan Jokowi ini adalah untuk memberikan apresiasi kepada tim bulu tangkis putra Indonesia yang berhasil boyong Piala Thomas 2020.
Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Budi Sam Law Malau
Warta Kota/ Ramadhan LQ
Presiden Joko Widodo kunjungi BICC apresiasi tim bulu tangkis putra Juara Piala Thomas
Usai menyampaikan apresiasi, Jokowi menuju practice hall untuk bermain bersama sejumlah pebulu tangkis Indonesia.
Para awak media tidak diperkenankan meliput kegiatan Jokowi tersebut. 20 menit kemudian, orang nomor satu di Indonesia itu akhirnya selesai bermain.
Pukul 18.02 WITA, Jokowi meninggalkan Bali International Convention Centre & Westin Resort. Ia menaiki mobil berplat tulisan "INDONESIA". (M31)
