Kabar Artis

Miss Indonesia 2020 Carla Yules Siap 'Terbang' Menuju Puerto Rico, Target Menang di Miss World 2021

Miss Indonesia 2020 Carla Yules sedang bersiap menuju Puerto Rico mengikuti ajang Miss World 2021.

Tribun/Bayu Indra
Miss Indonesia 2020 Carla Yules di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (11/11/2021). Carla Yules siap 'terbang' ikut Miss World 2021 yang berlangsung di Puerto Rico medio Desember 2021. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Miss Indonesia 2020 Carla Yules sedang bersiap menuju Puerto Rico mengikuti ajang Miss World 2021.

Perempuan cantik kelahiran Surabaya, Jawa Timur, tersebut mengaku gugup menjelang tampil di Miss World 2021.

Baca juga: Miss Indonesia 2010 Rininta Christabella Dinikahi Dr Ullerich di Pinggiran Danau Nan Indah di Jerman

Baca juga: Mahkota Miss Indonesia Bertema Merah Putih, Liliana Berpesan: Lakukan yang Terbaik untuk Indonesia

"Saya masih gugup karena Miss World 2021 menghadirkan perwakilan setiap negara di dunia," kata Carla Yules di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (11/11/2021).

Meski begitu Carla Yules memiliki 'senjata andalan' saat tampil di Miss World 2021.

'Senjata rahasia' yang dimaksudkan Carla Yules misalnya saja menarikan tarian daerah dari Sulawesi Selatan dan beberapa tarian daerah lainnya di Miss World 2021.

Miss Indonesia 2020 Carla Yules di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (11/11/2021). Carla Yules siap 'terbang' ikut Miss World 2021 yang berlangsung di Puerto Rico medio Desember 2021.
Miss Indonesia 2020 Carla Yules di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (11/11/2021). Carla Yules siap 'terbang' ikut Miss World 2021 yang berlangsung di Puerto Rico medio Desember 2021. (Tribun/Bayu Indra)

"Selain dance of the world, saya juga membawa Batu Lapidde dari Sulawesi Selatan," ucap Carla Yules.

Liliana Tanoesoedibjo, Chairwoman of Miss Indonesia Organization, mengatakan, target Carla Yules adalah menjadi pemenang Miss World 2021.

"Target kami adalah kemenangan. Carla selama ini menyiapkan matang," ucap Liliana Tanoesoedibjo.

Baca juga: Miss World 2019 Akan Hadiri Penobatan Miss Indonesia 2020

Baca juga: Terpilih, 34 Finalis Miss Indonesia 2020, Siapa yang Akan Dinobatkan Sebagai Miss Indonesia?

Setelah vakum satu periode akibat pandemi, ajang beauty pageant internasional ini siap kembali digelar.

Miss World 2021 digelar di Puerto Riko pada 16 Desember 2021.

Sumber: Tribunnews
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved