Perceraian Artis
Nana Mirdad dan Naysilla Mirdad Akan Hadiri Sidang Cerai, Tahu Masalah Kenang Mirdad dan Tyna Kanna?
Perceraian Kenang Mirdad dan Tyna Kanna masih digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Nana dan Naysilla Mirdad akan dihadirkan.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Perceraian Kenang Mirdad dan Tyna Kanna masih digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Upaya mediasi yang mereka lakukan tidak membuahkan hasil.
Kenang Mirdad dan Tyna Kanna sepakat tidak mau berdamai.

Tyna Kanna yang diketahui sebagai selebgram dan adik Cynthia Riza --istri Giring Ganesha-- itu tetap ngotot mengakhiri pernikahan mereka melalui perceraian.
Zikri Muhammad Luthfi, kuasa hukum Kenang Mirdad, menyatakan, kliennya semula ingin mempertahankan rumah-tangganya.
"Kami menerima kenyataan karena penggugat tidak mau melanjutkan pernikahannya dengan Kenang," kata Zikri Muhammad Luthfi, Selasa (9/11/2021).
Baca juga: Tyna Kanna Tinggalkan Rumah Bersama Anak-anak, Sudah Pisah dengan Kenang Mirdad Saat Sidang Cerai
Baca juga: Kenang Mirdad Ingin Dapatkan Hak Asuh Anak, Benarkah Karena Tyna Kanna Punya Pria Idaman Lain?
Saat ini Kenang Mirdad hanya ingin mendapatkan hak-nya, salah satunya hak asuh anak-anaknya.
Kenang Mirdad juga akan membawa Nana Mirdad dan Naysilla Mirdad sebagai saksi sidang perceraiannya di pengadilan.
Nana Mirdad dan Naysila Mirdad adalah kakak dan adik Kenang Mirdad.

Mereka diyakini tahu kisruh perkawinan Kenang Mirdad dan Tyna Kanna.
"Kami akan buktikan lewat surat dan saksi yang mengetahui masalahnya hingga ada gugatan cerai ini," ucapnya.
Saat ini Kenang Mirdad juga mengajukan gugatan rekonvensi (gugatan balik) atas gugatan cerai Tyna Kanna.
Baca juga: Tyna Kanna dan Kenang Mirdad Tetap Tinggal Serumah Meski Ada Gugatan Cerai di Pengadilan, Mengapa?
Baca juga: Mediasi Gagal, Tyna Kanna Ngotot Bercerai dan Kenang Mirdad Tidak Bisa Mempertahankan Pernikahan
Dalam gugatan rekonvensi itu Kenang Mirdad ingin mendapatkan hak asuh anak-anaknya.
Tyna Kanna dan Kenang Mirdad menikah medio Agustus 2009.

Selama 12 tahun menikah dan terkesan harmonis, Tyna Kanna dan Kenang Mirdad dikaruniai tiga anak.
Tyna Kanna diketahui mendaftarkan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 30 Agustus 2021. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Kenang Mirdad dan Tyna Kanna
Kenang Mirdad
anak Tyna Kanna dan Kenang Mirdad
Tyna Kanna dan Kenang Mirdad
Tyna Kanna cerai
perceraian Tyna Kanna
Tyna Kanna
Nana Mirdad
Naysilla Mirdad
Andre Irawan Geram, Tuding Saksi yang Dihadirkan Roro Fitria dalam Sidang Cerai Bicara Bohong |
![]() |
---|
Demi Anak, Roro Fitria Sempat Berpikir Rujuk saat Mediasi, Niatnya Berubah saat Lihat Kelakuan Suami |
![]() |
---|
Kuasa Hukum Jelaskan soal Kabar Sule Tidak Boleh Bertemu dengan Anaknya dari Nathalie Holscher |
![]() |
---|
Sidang Perceraian Dewi Perssik, Ayah Angga Wijaya akan Jadi Saksi |
![]() |
---|
Astrid dan Uya Kuya Siap Menengahi Masalah Pernikahan Nathalie Holscer dan Sule Agar Rujuk Lagi |
![]() |
---|