Liga Spanyol
Ansu Fati Langsung Trending Usai Membantu Kemenangan Barcelona Hanya 10 Menit Tampil di Nou Camp
Selama 10 menit kemudian atau 90 + 1, Ansu Fati akhirnya mencetak gol tambahan untuk kemenangan Barcelona atas Levante 3-0.
Penulis: Wito Karyono | Editor: Wito Karyono
Barcelona menjalani laga kontra Levante tanpa kehadiran Ronald Koeman di tepi lapangan sebagai akibat kartu merah yang diterimanya pekan lalu.
Barca yang dipimpin asisten Koeman, Alfred Schreuder, juga mesti melakukan banyak permutasi karena sederet pemain cedera maupun diskors.
Dua pemain muda, Gavi dan Nico Gonzalez, jadi starter untuk mendampingi Sergio Busquets di lini tengah karena absennya Frenkie de Jong dan Pedri.
Sementara Sergino Dest digeser posisinya ke bek sayap kiri guna menambal ketiadaan Jordi Alba.
Baca juga: FOI dan Centratama Grup Distribusikan Bantuan Pangan Bagi Warga Terdampak Pandemi Covid-19
Bagusnya, Barcelona bisa menampilkan Ansu Fati walau harus memulai laga dari bangku cadangan.
Penerus nomor keramat Lionel Messi di Barca tersebut tampil untuk pertama kali sejak dihantam cedera lutut, November 2020.

Permutasi ini toh tetap membuat Barcelona trengginas yang diwakilkan agresivitas Memphis Depay.
Penyerang asal Belanda itu membuka skor pada menit ketujuh melalui gol tendangan penalti.
Hukuman diberikan buat Levante karena Depay sendiri yang dijatuhkan Nemanja Radoja di kotak terlarang.
Dia melakukan gocekan maut melewati jepitan dua pemain musuh di sisi kiri penyerangan, lalu menusuk kotak penalti, mengecoh Radoja, dan dijatuhkan paksa.
Secara mulus, eks pemain gagal Manchester United tersebut melesakkan bola kencang ke gawang dari titik putih.
Partner Depay di lini depan, Philippe Coutinho, tak mau ketinggalan pamer aksi.
Ia memiliki kans berikutnya dengan melepaskan tembakan melengkung dari luar kotak penalti.
Baca juga: Anthony Ginting Dkk Menang Telak 5-0 Atas National Badminton Federation of Russia
Hanya, eksekusi kaki kanan Coutinho tepat bikin bola di pelukan kiper Aitor Fernandez.
Atletico Madrid Bikin Barcelona Keteteran, Baru Babak Pertama Tertinggal 2-0, Suarez Ikut Bikin Gol |
![]() |
---|
Barcelona Kritis, Xavi Hernandez Ditunggu Kepeduliannya Ambil Alih Posisi Manajer dari Ronald Koeman |
![]() |
---|
Romand Koeman Tinggal Menghitung Hari di Camp Nou, Laga Lawan Atletico Madrid Jadi Penentuan |
![]() |
---|
Hasil Liga Spanyol, Real Madrid Ditahan Villareal 0-0, Beruntung Atletico Tumbang, El Real Memimpin |
![]() |
---|
Frenkie de Jong Kartu Merah, Barcelona Gagal Kalahkan Cadiz, Posisi Hanya Peringkat 7 Klasemen |
![]() |
---|