Vaksinasi Covid19
Penelitian Terbaru: Vaksin Sputnik V Buatan Rusia Ampuh Lawan Covid-19 Hingga 99 Persen
Studi itu menyebutkan, 99 persen dari 5.000 orang yang menerima dua dosis vaksin Sputnik V berhasil mengembangkan antibodi.
Penulis: Yaspen Martinus | Editor: Yaspen Martinus
WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Efikasi vaksin Covid-19 Sputnik V buatan Rusia mencapai 99 persen setelah pemberian dosis kedua.
Hal itu berdasarkan uji coba terbaru di San Marino.
Dikutip dari TASS, penelitian ini difasilitasi langsung oleh Pemerintah San Marino dan Institut Nasional Penyakit Menular Lazzaro Spallanzani Italia.
Baca juga: 1.015.000 Coba Masuk Mal Saat PPKM, Sistem PeduliLindungi Saring 619 Orang yang Tak Sesuai Kriteria
Studi itu menyebutkan, 99 persen dari 5.000 orang yang menerima dua dosis vaksin Sputnik V berhasil mengembangkan antibodi.
Institut Nasional Penyakit Menular Lazzaro Spallanzani Italia akan melakukan pemeriksaan dan menganalisis kualitas antibodi yang dihasilkan.
"Di San Marino, penelitian sejauh ini difokuskan pada pengukuran tingkat antibodi 21 hari setelah pemberian dosis pertama, dan kemudian 21 hari setelah penyuntikan dosis kedua," ungkap Franco Cavalli, perwakilan dari Institut Jaminan Sosial San Marino kepada TASS.
Baca juga: Ada Kemungkinan Warga Indonesia Hidup dengan Covid-19 Hingga 10 Tahun, Menkes: Bisa Juga Lebih Lama
Pejabat San Marino itu juga melaporkan, hampir 20.000 penduduk San Marino, atau hampir dua pertiga populasi, telah menerima vaksin Sputnik V.
Otoritas setempat juga melaporkan sejumlah infeksi Covid-19 selama interval antara dosis pertama dan kedua, bahkan setelah dosis kedua diberikan.
"Sejauh ini, kami tidak memiliki data yang tepat tentang ini."
Baca juga: Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin: Mungkin Pandemi Lain akan Muncul di Zaman Anak dan Cucu Kita
"Dan, kita tahu kasus serupa terjadi juga dengan vaksin Pfizer," tambah Cavalli.
Gelombang pertama vaksin Sputnik V tiba di San Marino pada Februari 2021.
Vaksin tersebut merupakan bagian dari kesepakatan antara Pemerintah San Marino dan Dana Investasi Langsung Rusia (RDIF).
Baca juga: PPKM Diperpanjang Hingga 23 Agustus 2021, Waktu Santap di Warung Makan Ditambah Jadi 30 Menit
Rusia menjadi negara pertama di dunia yang mendaftarkan vaksin Covid-19.
Sputnik V terdaftar pada 11 Agutus 2020. Sekarang vaksin ini telah disertifikasi oleh hampir 70 negara.
vaksin
Sputnik V
Rusia
vaksin Covid-19
Covid-19
vaksin Covid-19 Sputnik V
efikasi vaksin Covid-19 Sputnik V
VAKSINASI Covid-19 23 Januari 2023: I: 204.184.380 II: 174.010.804, III: 69.215.619, IV: 1.234.896 |
![]() |
---|
Mulai Besok Masyarakat Umum Bisa Divaksinasi Covid-19 Booster Kedua, Ini Syaratnya |
![]() |
---|
Lokasi Gebyar Vaksinasi Booster Kedua di Jakarta Mulai 24 Januari, Cukup Bawa KTP |
![]() |
---|
Dinkes DKI Jakarta Umumkan Vaksin Booster Kedua Bisa Didapatkan Tiket Undangan |
![]() |
---|
Masyarakat Bisa Vaksin Booster Kedua di Faskes Terdekat Tanpa Perlu Tunggu Tiket Atau Undangan |
![]() |
---|