Kabar Artis
Dinar Candy Pamer Bikini di Pinggir Jalan, Nikita Mirzani: Gue Pakai Bikini Naik Motor
Nikita Mirzani menyarankan kepada Dinar Candy agar memakai bikini tidak di pinggir jalan karena salah tempat.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Nikita Mirzani menyarankan kepada Dinar Candy agar memakai bikini tidak di pinggir jalan.
Dinar Candy sengaja memakai bikini di pinggir jalan setelah mengaku stres akibat PPKM Level 4 diperpanjang.
Nikita Mirzani menyebutkan, aksi nekat Dinar Candy memakai bikini di jalan umum adalah tindakan yang keliru.
"Dia (Dinar Candy) pakai bikini di Jakarta ya salah. Kalau pakainya di Bali, nggak apa-apa dan sah-sah saja," kata Nikita Mirzani, kemarin.
Nikita Mirzani menganggap sebagai hal wajar jika Dinar Candy kemudian menjadi tersangka pornografi karena memakai bikini tidak pada tempat yang seharusnya.
"Jangankan Dinar Candy, gue pakai bikini naik motor kalau di Bali. Karena tempatnya memang layak. Kalau Dinar Candy ya kelar karena bukan tempatnya," ujar Nikita Mirzani.
"Nggak mungkin polisi menetapkan tersangka kalau nggak ada sebabnya," lanjutnya.
Nikita Mirzani berharap Dinar Candy mendapat efek jera setelah melakukan aksi nekat menggunakan bikini di pinggir jalan.
"Semoga Dinar Candy belajar atas apa yang terjadi," ujar Nikita Mirzani.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/nikita-mirzani-xl.jpg)