Viral Medsos

Viral Kuli Bangunan Diusir karena Tak Pakai Masker, Langsung Ditawaran ini dari Anggota DPR

Vira media sosial seorang kuli bangunan diusir dari tempat kerjanya dengan alasan tak pakai masker saat kerja. Begini nasibnya

tangkap layar instagram
viral Kuli bangunan dipecat dan diusir karena tak memakai masker saat bekerja di Jakarta 

Mereka pun meminta pimpinan proyek untuk memecatnya sebagai kuli bangunan dengan alasan saat ini tengah diberlakukan PPKM Darurat.

Pada saat itulah, video pemecatan dan pengusiran Sudrajat tersebar dan viral di media sosial.  

Ditawari kesempatan

Dedi Mulyadi bersama Sudrajat, kuli bangunan yang dipecat dari tempat kerjanya lantaran kedapatan tidak memakai masker saat bekerja membangun rumah di salah satu perumahan di daerah Puri Kembangan, Jakarta Barat.
Dedi Mulyadi bersama Sudrajat, kuli bangunan yang dipecat dari tempat kerjanya lantaran kedapatan tidak memakai masker saat bekerja membangun rumah di salah satu perumahan di daerah Puri Kembangan, Jakarta Barat. (dok Dedy Mulyadi)

Mendengar kisah pilu Sudrajat, Dedi Mulyadi lalu menasihatinya dan meminta agar Sudrajat melupakan kejadian tersebut dan segera menata kehidupan yang baru.

Mantan Bupati Purwakarta itu menawarkan dua pilihan kepada Sudrajat.

Pertama, menawari pekerjaan sebagai kuli bangunan di kediamannya di Lembur Pakuan.

"Pertama, saya tawari kerja di lingkungan tempat tinggal saya, bisa jadi tukang tembok, merawat taman, atau apa saja yang dia mau," kata Dedi.

Baca juga: Video Tenaga Kesehatan Puskesmas Karaoke Saat Jam Kerja Viral di Medsos, Ade Yasin Minta Usut Tuntas

Tawaran kedua dari Dedi adalah mengikuti pelatihan usaha sekaligus memberinya modal untuk bisnis kecil-kecilan.

"Kedua saya siapkan pelatihan usaha berikut untuk modal usahanya," ungkapnya.

Sudrajat tampak bersemangat dengan dua opsi yang diberikan oleh Dedi Mulyadi.

Sembari berpikir di kampung halamannya, Sudrajat untuk sementara ini pulang dulu ke Cirebon.

"Dia sekarang mau pulang dulu buat istirahat di kampungnya. Setelah itu dia janji mau memilih satu dari dua tawaran yang saya sampaikan itu," pungkas Dedi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kuli Bangunan Sempat Viral karena Tak Pakai Masker dan Dipecat Langsung, Begini Nasibnya Sekarang"

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved