Piala Walikota Solo
Cahyadi Wanda Ketua Panpel Piala Walikota Solo Menyatakan Klub Peserta Mendukung Keputusannya
Piala Walikota Solo ditunda atas arahan Kapolda dan Gubernur Jawa Tengah lantaran masih tingginya kasus penyebaran Covid-19 di Solo dan sekitarnya
Penulis: Abdul Majid | Editor: Umar Widodo
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Organizing Committee (OC) Turnamen Piala Walikota Solo, Cahyadi Wanda mengatakan usai pihaknya mengumumkan penundaan Piala Walikota Solo, pimpinan klub-klub yang tampil di ajang tersebut pun turut mendukung keputusan itu.
Hal itu ia katakan dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube, Senin (28/6/2021) malam.
“Setelah buat keputusan ini kami langsung berkoordinasi dengan pihak klub yang memang sudah tiba di Solo dan respon yang kami terima seluruh klub mendukung keputusan kami ini,” kata Cahyadi.
“Kami langsung berkomunikasi dengan para pimpinan klub, dan seluruh pimpinan klub mengapresiasi, mendukung dan memang merasa bahwa ini adalah keputusan yang baik walaupun mereka sangat menanti-nantikan turnamen ini,” sambungnya.
Seperti diketahui, Piala Walikota Solo ditunda atas arahan Kapolda dan Gubernur Jawa Tengah lantaran masih tingginya kasus penyebaran Covid-19 di Solo tempat kegiatan tersebut berlangsung.

Penundaan dilakukan hingga waktu yang belum bisa ditentukan kembali.
Cahyadi Wanda mengaku siap jika semua sudah teratasi terutama soal Covid-19, pihaknya pun bakal menggelar turnamen Piala Walikota Solo lagi.
“Ketika kami sampaikan penundaan ini memang ada kekecewaan tapi prinsipnya semua mendukung. Semuanya juga siap apabila suatu saat turnamen ini kami kembali adakan dan untuk saat ini memang fokus utama keselamatan dan kesehatan pemain salah satu prioritas utama,” kata Cahyadi.
Baca juga: Indra Kahfi Bek Bhayangkara FC Khawatir Penundaan Piala Walikota Solo Berimbas ke Liga 1
Baca juga: Pemainnya Terpapar Covid-19, Dewa United Mengundurkan Diri dari Piala Walikota Solo
Baca juga: Panitia Resmi Menunda Penyelenggaraan, Padahal Skuad Persib Bandung Sudah Tiba di Kota Solo
“Maka dari itu kami atas nama panitia penyelenggara Piala Walikota solo menyatakan even ini ditunda,” pungkasnya.
Setelah diumumkannya penundaan Piala Walikota Solo yang tak jelas sampai kapan ini, delapan klub yang berasal dari Liga 1 dan Liga 2 langsung kembali ke homebase masing-masing guna mempersiapkan tampil di kompetisi sesungguhnya.
Persita Tangerang Incar Harrison Cardoso Gelandang Asal Brasil yang Bermain di Liga Kuwait |
![]() |
---|
TNI AL Tunda Latihan Armada Jaya, Fokus Bantu Pemerintah Perangi Covid-19 |
![]() |
---|
Kemenkes: Per 28 Juni, Capaian Vaksinasi di DKI Tembus Separuh Target |
![]() |
---|
DKI Siapkan Skenario Terburuk Dalam Penanganan Covid-19 |
![]() |
---|
PREDIKSI PERTANDINGAN: Tim Ayam Jantan Lebih Diunggulkan Daripada Timnas Swiss |
![]() |
---|