Virus Corona Jabodetabek
Ada 24.511 Kasus Aktif Virus Corona di DKI, Anies Baswedan Sebut Tertinggi Selama Pandemi Covid-19
Anies Baswedan sebut ada 24.511 kasus aktif virus corona di DKI Jakarta, dan menjadi kasus dengan angka tertinggi selama pandemi Covid-19.
Penulis: Joko Supriyanto | Editor: Panji Baskhara
WARTAKOTALIVE.COM,GAMBIR - Hingga Jumat (18/7/2021), Ada 24.511 kasus aktif virus corona di DKI Jakarta.
Puluhan ribu kasus aktif Covid-19 di DKI Jakarta, dibenarkan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan.
Menurut Anies Baswedan, angka tersebut merupakan tertinggi selama pandemi Covid-19.
Ia juga membenarkan, apabila saat ini kasus Covid-19 alami kenaikan cukup tinggi bahkan nyaris sama saat awal Pandemi Covid-19 tahun lalu.
Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Tamu Presiden Jokowi Wajib Pakai Masker, Faceshield & Tes PCR
Baca juga: Tangerang Selatan Darurat Covid-19, Pemkot Tangsel Batalkan Rencana Pembelajaran Tatap Muka
Baca juga: Vaksinasi Covid-19 Massal Kota Bekasi Bakal Dijaga 600 Aparat Gabungan
Kata Anies, puluhan ribu orang masih dalam perawatan akibat terkonfirmasi positif Covid-19 di sejumlah tempat isolasi.
"Kasus aktif artinya terkonfirmasi Covid-19 dalam isolasi atau sedang dalam perawatan dan belum dinyatakan sembuh."
"Ini angka yang sangat tinggi dengan ketika bulan Februari yang lalu," papar Anies Baswedan di kawasan Monas, Gambir, Jakarta Pusat.
Bertambahnya kasus aktif di DKI Jakarta, Anies iimbau kepada masyarakat DKI Jakarta untuk mematuhi protokol kesehatan.
Kedisiplinan tidak hanya berdasarkan penegakan dari Pemerintah, tapi setiap pribadi, keluarga dan komunitas.
Menurut, Anies menghormati protokol kesehatan juga menghormati sesama, melindungi sesama.
Sehingga hal itu bukan semata-mata mengikuti aturan Gubernur, aturan Pemerintah.
Akan tetapi mematuhi protokol kesehatan demi keselamatan bersama.
"Untuk itu bila anda memiliki masker extra berikan maskernya. Pastikan semua warga selalu membawa masker dan memakai masker," katanya.
Pada malam ini yang juga akan dilakukan operasi protokol kesehatan di sejumlah wilayah.
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Anies Rasyid Baswedan
Anies Baswedan
24.511 kasus aktif virus corona di DKI Jakarta
24.511 kasus aktif Covid-19 di DKI Jakarta
kasus aktif virus corona di DKI Jakarta
kasus aktif Covid-19 di DKI Jakarta
pandemi Covid-19
Virus Corona
Covid-19
Kegiatan Operasi Yustisi Bakal Ditingkatkan Polres Metro Bekasi di Masa PPKM Level 1, Ada Apa? |
![]() |
---|
Tiga Tempat Isolasi Terpusat Disiagakan di Kabupaten Bekasi, Ada Prediksi Gelombang Ketiga Covid-19? |
![]() |
---|
Pospera dan Pena 98 Bagikan 320 Ribu Paket Sarapan dan Vitamin Gratis, Ajak Pemerintah Ikut Serta |
![]() |
---|
Ini Alasan Pemerintah Kabupaten Bekasi Berencana Memindahkan Semua Pasien Isoman ke Tempat Isoter |
![]() |
---|
DPD Partai Golkar Gelar Vaksinasi Covid-19, Tujuannya Percepatan Herd Immunity |
![]() |
---|