Argentina Ditahan Imbang Kolombia 2-2, Miguel Borja Samakan Kedudukan di Menit-menit Akhir
Hasil seri tersebut tampaknya sangat menyesakkan Lionel Messi dan kawan-kawan, pasalnya mereka sudah dua gol unggul sejak menit awal pertandingan.
WARTAKOTALIVE.COM -- Argentina ditahan imbang 2-2 Kolombia di laga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan, Rabu (9/6/2021) pagi.
Hasil seri tersebut tampaknya sangat menyesakkan Lionel Messi dan kawan-kawan, pasalnya mereka sudah dua gol unggul sejak menit-menit awal pertandingan.
Cristian Romero sudah membobol gawang Kolombia yang dijaga oleh David Ospina ketika laga baru berjalan 3 menit.
Lima menit berselang goliran Leandro Daniel Paredos menggandakan keunggulan untuk Argentina di menit ke 8 setelah mampu meneruskan umpan dari Nicolas Gonzalez.
Baca juga: Live Streaming Kolombia Vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Main Jam 06.00 Pagi Ini
Baca juga: Laga Ujicoba Timnas Indonesia U-23 Dengan Argentina U-23 dan Pantai Gading U-23 Masih Belum Pasti
Setelah dua gol tersebut pertandingan berjalan ketat dan keras.
Sedikitnya ada 9 kartu kuning dikeluarkan wasit Roberto Tobar dari Chile hingga pertandingan menit ke-90+1.
Sementara Kolombia yang tampil di kandang sendiri baru bisa membalas gol di menit ke-51 melalui tendangan penalti Luis Muriel.
Miguel Borja menjadi pahlawan bagi Kolombia untuk terhindar dari kekalahan setelah mampu menyamakan kedudukan di akhir-kahir pertandingan.
Baca juga: Live Streaming Paraguay Vs Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Susunan Pemainnya
Miguel Borja membobol gawang Argentina yang di babak kedua dikawal oleh Agustin Marchesin di menit ke-90+4.
Hasil seri tersebut membuat langkah Argentina tertahan untuk bisa mengejar poin Brasil yang berada di puncak klasemen.
Saat ini Argentina berada di posisi kedua dengan raihan 12 poin, 6 poin di bawah Barsil yang telah bertengger di puncak klasemen.
Sementara itu Kolombia berada di posisi kelima dengan raihan 8 poin.
Susunan pemain
Kolombia 4-3-3
David Ospina (GK); John Medina (Yairo Moreno 75'), Yerry Mina, Davinson Sanchez, William Tesillo; Mateus Uribe, Gustavo Cuellar (Wilmar Barrios 46'), Jefferson Lerma (Luis Muriel 30'), Juan Cuadrado, Duvan Zapata (Miguel Borja 46'), Luis Diaz
Argentina 4-3-3
Agustin Marchesin (Emiliano Martinez 40') (GK); Gonzalo Montiel, Cristian Romero (German Pezzella 64'), Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Rodrigo De Paul, Leandro Daniel Paredes, Giovani Lo Celso (Exequiel Palacios 55'); Lionel Messi, Lautaro Martinez, Nicolas Gonzalez (Juan Foyth 65')
