Kabar Artis
Orang Tua Mengaku Tidak Tahu Pernikahan Fajar Umbara, Sebut Yuyun Sukawati Bukan Istri yang Baik
Orang tua Fajar Umbara mengaku tidak pernah tahu pernikahan putranya dengan pemain sinetron Yuyun Sukawati.
Penulis: Bayu Indra Permana | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Orang tua Fajar Umbara mengaku tidak pernah tahu pernikahan putranya dengan pemain sinetron Yuyun Sukawati.
Saat menikah lagi dengan Yuyun Sukawati, Fajar Umbara tidak pernah minta izin ke orang tua.
Nani, ibu Fajar Umbara, hanya tahu putranya itu sudah menjadi suami Yuyun Sukawati setelah mereka menikah.

"Saya tidak tahu pernikahan mereka karena tidak minta izin saya," kata Nani di kawasan Antasari, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (6/3/2021).
"Saya satu-satunya orang tua, seharusnya dia (Fajar Umbara) minta izin saya kalau mau menikahi Yuyun. Tapi saya nggak tahu mereka menikah," lanjutnya.
Menurut Nani, pernikahan itu terlaksana setelah ada paksaan orang tua Yuyun Sukawati.
Baca juga: Yuyun Sukawati Tegas Menolak Ajakan Damai, Fajar Umbara Terus Berharap Bisa Kembali Bersama
Baca juga: Fajar Umbara Minta Maaf dan Damai, Yuyun Sukawati: Dulu Pukuli Saya Tanpa Belas Kasihan, Itu Kejam!
Nani bahkan sempat tidak setuju saat mendengar kabar pernikahan Fajar Umbara dan Yuyun Sukawati.
Yuyun Sukawati, sebut Nani, dianggap memiliki sikap kurang baik.
"Saya nggak suka sama Yuyun karena dia punya perilaku nggak baik menjadi istri," kata Nani.

Nani juga membantah tudingan Yuyun Sukawati yang menyebutkan Fajar Umbara adalah psikopat.
Tudingan tersebut disampaikan Yuyun Sukawati karena mengaku sering menjadi korban tindak kekerasan Fajar Umbara.
Nani menyatakan, Fajar adalah anak pandai dan tidak mungkin jadi psikopat.
Baca juga: Tutup Pintu Damai dengan Fajar Umbara, Yuyun Sukawati: Setiap Menganiaya Dia Nggak Punya Belas Kasih
Baca juga: Fajar Umbara Menyesali Tindakan Kasarnya, Minta Maaf hingga Ingin Damai, Apa Sikap Yuyun Sukawati?
"Fajar itu pintar sekali. Psikopat dari mana," ucapnya.
Boy Sulima, pengacara Fajar Umbara, mengatakan, akan melaporkan Yuyun Sukawati atas dugaan pelanggaran Undang-undang ITE.
"Tuduhan (psikopat) itu tidak main-main, dan serius. Apakah dia (Yuyun Sukawati) punya bukti rekaman medis dari dokter?" kata Boy Sulima.
orang tua Fajar Umbara
pernikahan Fajar Umbara Yuyun Sukawati
Fajar Umbara dan Yuyun Sukawati menikah
Fajar Umbara
Fajar Umbara psikopat
Yuyun Sukawati
pernikahan Yuyun Sukawati dan Fajar
Pernikahan Yuyun Sukawati
Tompi Sebut Persoalan Royalti Hak Cipta Para Musisi di Industri Musik Indonesia Belum Transparan |
![]() |
---|
Usai Gugat Cerai Indra Bekti, Aldila Jelita Buang Nama Bekti di Akun Instagram Baru |
![]() |
---|
Aurel Hermansyah Tetap Bergaya Selama Jalani Ibadah Umrah, Hanya Pakai Cadar Selama Berada di Mekkah |
![]() |
---|
Nikita Mirzani Kurangi Jadwal Pekerjaan Selama Ramadan, Ingin Jalani Ibadah Bersama Anak-anaknya |
![]() |
---|
Furry Setya Rindukan Kotak Setiap Berbuka Puasa, Tetap Bekerja Sambil Jalani Ibadah di Bulan Ramadan |
![]() |
---|