Warga Petojo Digegerkan Penemuan Mayat Wanita Tanpa Identitas di Dalam Rumah

Warga Petojo VIY VI RT 02/06, digegerkan penemuan sesosok mayat wanita tanpa identitas di sebuah rumah milik seorang warga bernama Christin.

Penulis: Joko Supriyanto | Editor: Max Agung Pribadi
Warta Kota/Joko Supriyanto
Di dalam rumah di kawasan Petojo ini seorang petugas kebersihan menemukan mayat wanita tanpa identitas. Polisi masih menyelidiki peristiwa ini. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Warga Petojo VIY, Gambir, Jakarta Pusat digegerkan penemuan sesosok mayat wanita tanpa identitas di sebuah rumah milik seorang warga bernama Christin.

Penemuan itu ketika petugas PPSU tengah diminta untuk membersihkan daun dan alang-alang.

Siti (47),warga sekitar mengatakan, temuan itu terjadi ketika Jhon yang rumahnya berada di belakang rumah Christin meminta bantuan seorang petugas PPSU untuk memangkas pohon dan alang-alang di rumah Christin.

Baca juga: Sesosok Mayat Wanita Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Cengkareng, Bikin Geger Warga

Sebab, alang-alang dan daun di pekarangan Christin itu menjalar hingga ke rumah Jhon.

Joko, petugas PPSU yang diminta bantuan akhirnya datang ke rumah Christin untuk membantu pemangkasan.

"Awalnya ya itu PPSU itu dateng. Ama ibu Christin dikasih kan, ya namanya ngebantu. Emang orangnya sudah tua. Itu pekarangan rumahnya di belakang banyak banget pohon sama alang-alang nggak keurus," kata Siti ditemui di lokasi, Jumat (23/4/2021).

Baca juga: Bikin Geger! Mayat Pria Ditemukan Membusuk di Kali Kumpa Cibinong

Setelah petugas PPSU itu masuk dan berupaya membersikan rumput dan memotong ranting pohon, secara tiba-tiba melihat ada kaki yang tertutup kain.

Sontak petugas PPSU itu berteriak dan langsung melaporkan ke warga.

"Saya juga nggak tahu pasti. Cuma PPSU teriak gitu katanya ada mayat di dalem. Kita juga bingung. Kok ada mayat," kata Siti.

Baca juga: Sedang Asyik Memancing Ikan di Sungai Cisadane, 2 Warga Carigin Temukan Mayat Lelaki Mengambang

Dikatakan Siti usai kejadian itu, pihak kepolisian pun datang dan langsung melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian.

Sementara itu, Kapolsek Metro Gambir AKBP Kade Budiarta membenarkan penemuan mayat wanita tersebut.

Polisi masih menyelidiki peristiwa itu.

Baca juga: Penemuan Mayat Perempuan Tanpa Identitas Bikin Heboh Warga Megamendung Bogor, Kondisinya Seperti Ini

"Iya benar. Ditemukan tadi. Kita masih selidiki dulu," ucapnya.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved