Berita Bogor

FORMI Kabupaten Bogor Bakal Sampaikan Hasil Kunjungan di Kota Batu Jatim ke Bupati Bogor Ade Yasin

FORMI Kabupaten Bogor bakal sampaikan hasil kunjungan di Kota Batu Jatim ke Bupati Bogor Ade Yasin.

Penulis: Yudistira Wanne | Editor: Dodi Hasanuddin
Wartakotalive.com/Yudistira Wanne
FORMI Kabupaten Bogor bakal sampaikan hasil kunjungan di Kota Batu Jatim ke Bupati Bogor Ade Yasin. 

WARTAKOTALIVE.COM, CIBINONG - FORMI Kabupaten Bogor bakal sampaikan hasil kunjungan di Kota Batu, Jawa Timur (Jatim) ke Bupati Bogor, Ade Yasin.

Kunjungan Kerja Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) Kabupaten Bogor ke Kota Batu, Jawa Timur, mendapatkan sambutan positif.

Dalam kunjungan tersebut, Formi Kabupaten Bogor diterima dengan sambutan meriah pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat (Kormi) Kota Batu.

Kunjungan kerja yang dilakukan Formi Kabupaten Bogor dimulai sejak 1- 4 April 2021 bertujuan untuk saling tukar pikiran. 

Baca juga: Pemkab Bogor Gelar Festival Film Pendek, Catat Tanggal Pendaftaran dan Kriteria Materi Lombanya

Tak hanya itu, rombongan Formi Kabupaten Bogor juga disambut dengan upacara tradisi penyambutan seni budaya yang bertemakan selamat datang kepada Formi kabupaten Bogor yang dilakukan rombongan kesenian binaan seni Kormi Kota Batu.

Ketua Formi Kabupaten Bogor, Usep Supratman, mengaku kagum dengan sambutan luar biasa oleh Kormi Kota Batu.

"Kami tidak menyangka akan disanbut semeriah ini. Kami bangga bisa melakukan study tiru kepada Kormi Kota Batu," ujarnya.

Formi Kabupaten Bogor mengunjungi Formi Kota Batu, Jawa Timur
Formi Kabupaten Bogor mengunjungi Formi Kota Batu, Jawa Timur (Wartakotalive.com/Yudistira Wanne)

Usep menjelaskan, meski Kormi kota Batu baru saja terbentuk, namun, Kormi Kota Batu telah menunjukkan peranan penting dalam membantu Pemkot Batu dalam pengembangan konsep olahraga rekreasi, seni budaya, wisata dan ekonomi kreatif.

Lanjut Usep, Kormi Kota Batu juga diberikan peranan yang cukup strategis sebagai bagian pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif oleh Pemkot Batu

"Apa yang kami dapat dari Kormi Kota Batu ini akan kami sampaikan ke Ibu Bupati Bogor dengan harapan agar Formi Kabupaten Bogor bisa lebih maju lagi," tegas Usep. 

Baca juga: Pembelajaran Tatap Muka Ditargetkan Juli 2021 Pemkab Bogor Gencar Vaksinasi Guru dan Tenaga Pendidik

Sementara itu, Ketua Kormi Kota Batu, Andhang Budhy  Harsa mengaku sangat senang dan bangga Formi Kabupaten Bogor bisa bertukar pikiran ke Kota Batu.

Andhang menegaskan, untuk membesarkan Kormi atau Formi butuh dukungan nyata dari Pemerintah Daerah.

"Alhamdulilah perhatian yang diberikan Pemkot Batu kepada Kami selama ini sangat punya makna pemting bagi kemajuan Kormi Kota Batu," ungkapnya.

"Selain itu, kami sangat fokus dalam bagian pengembangan ekonomi kreatif di Kota Batu yang nantinya bisa bermuara untuk membesarkan keberadaan Kormi itu sendiri," tambahnya.

Sumber: Warta Kota
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved