Taksi Tesla
Blue Bird dan PT Angkasa Pura II Sediakan Taksi Tesla Model X di Bandara Soekarno-Hatta
Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten, tak ingin ketinggalan dalam menyajikan berbagai inovasi dan teknologi terbaru bagi para pengunjung.
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten, tak ingin ketinggalan dalam menyajikan berbagai inovasi dan teknologi terbaru bagi para pengunjung dan traveler.
Sejalan dengan upaya pemerintah untuk memasuki era kendaraan listrik, Bandara Soekarno-Hatta memperkenalkan kehadiran mobil listrik canggih Tesla Model X.
Pengunjung maupun traveler di Bandara Soekarno-Hatta bisa mendapatkan pengalaman berkendara dengan mobil Tesla Model X 75D yang digunakan sebagai armada taksi dari Blue Bird.
Saat ini Blue Bird baru mengoperasikan 2-4 unit Tesla Model X 75D di Bandara Soekarno-Hatta.
Baca juga: Soal Investasi Tesla, Luhut Binsar: Kita tidak pernah bicara pabrik mobil!
Baca juga: Cuekin Indonesia, Tesla Pilih Bangun Pabrik di India, Nicho: Bilang Aja Takut Bersaing dengan Esemka
Baca juga: Sudah Dipuja-puji, Tesla Ternyata Lebih Pilih India Ketimbang Indonesia, Berikut Analisa Pengamat
Menyoal tarif, penumpang harus membayar 20 persen lebih tinggi dibandingkan Silver Bird.
President Director PT Angkasa Pura II (Persero), Muhammad Awaluddin mengatakan keberadaan Tesla di Bandara Soekarno-Hatta menandakan keberpihakan perseroan terhadap pengembangan energi baru terbarukan (EBT) dan juga peningkatan penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.
"PT Angkasa Pura II bersama Blue Bird menghadirkan taksi listrik Tesla di Bandara Soekarno-Hatta. Sejalan dengan itu, PT Angkasa Pura II menyediakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta," tutur Awaluddin, Selasa (16/3/2021).
Saat akan menjajal mobil listrik ini, penumpang akan disajikan dengan mekanisme buka pintu yang tergolong unik, yakni hanya dengan menekan tombol maka pintu akan terbuka ke atas secara elektrik.
Apabila ingin mencoba pengalaman berkendara dengan Tesla Model X, traveler dapat langsung memesan taksi Tesla langsung secara walk in di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
"Bandara Soekarno-Hatta mendukung pengembangan kendaraan listrik di Indonesia, di mana selain Tesla juga terdapat taksi listrik lainnya yang juga dioperasikan Blue Bird yakni BYD dan juga GrabCar dengan Hyundai IONIQ EV," ujar Awaluddin.
Airport General Manager Blue Bird, Muhamad Zamroni menyampaikan Tesla Model X 75D yang dioperasikan Blue Bird di Bandara Soekarno-Hatta mampu menempuh jarak 340-350 kilometer dalam keadaan baterai terisi penuh.
Baca juga: Kisah Elon Musk, Kehilangan Kekayaan Rp 241,24 Triliun dalam Semalam Gara-gara Saham Tesla Anjlok
Baca juga: Tesla Sudah Buka Inden Cybertruck untuk Konsumen di Luar AS, China yang Pertama
Baca juga: Mobil Cerdas Buatan Tesla akan Jadi Model Mobil Masa Depan yang Siap Menggantikan Mobil Konvensional
"Untuk mengisi baterai dari kondisi habis hingga penuh membutuhkan waktu rata-rata 2,5 jam," terang Zamroni.
Di samping Tesla X 75D, Blue Bird juga mengoperasian 25 unit kendaraan listrik BYD sebagai taksi reguler di Bandara Soekarno-Hatta.
Sementara itu, GrabCar juga memiliki layanan GrabCar Elektrik dengan sebanyak 20 unit armada Hyundai Ioniq EV.
"Kami berupaya memberikan berbagai customer experience bagi traveler termasuk pengalaman berkendara dengan mobil listrik Tesla, yang tentunya kita tahu reputasi globalnya sebagai merek mobil listrik ternama. Di sisi lain, operasional kendaraan listrik di Bandara Soekarno-Hatta ini juga dapat mendorong penggunaan moda listirk di area layanan publik lainnya," ungkap Awaluddin. (Lita Febri)
Taksi Tesla
Tesla
Tesla Model X
Blue Bird
PT Angkasa Pura II
Bandara Soekarno-Hatta
Muhammad Awaluddin
Pebalap Formula E Kewalahan Hadapi Cuaca Panas Jakarta, Pascal Wehrlein: Kami juga Manusia! |
![]() |
---|
Raffi Ahmad Paksa Istri Ikut Acara Hiburan Lagi-lagi Tenis, Nagita Slavina: tak Biasa Berkompetisi |
![]() |
---|
VIDEO Ganjar Pranowo Beri Pesan Penting di Depan Ribuan Relawan Jokowi |
![]() |
---|
Berpakaian Hitam-Hitam, Ganjar Pranowo Tiba di Acara Relawan Jokowi di Senayan, Simbol Khusus? |
![]() |
---|
VIDEO Jelang Waisak 2023, 2.000 Lilin Disiapkan Wihara Hok Tek Tjheng Sin Kebayoran Lama |
![]() |
---|