Disdik Provinsi Banten Tinggal Tunggu Persetujuan Orangtua Murid Untuk Realisasikan KBM Tatap Muka
“Hari ini seluruh sekolah sudah kita instruksikan untuk melakukan persiapan penerapan protokol kesehatan bila pembelajaran tatap muka nanti dilaksanka
Penulis: Rizki Amana | Editor: Dedy
WARTAKOTALIVE.COM, TANGSEL --- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten mengakui siap menggelar kegiatan belajar tatap muka di sekolah.
Namun sebelum rencana itu terlaksana, pihak Disdikbud Banten akan berkoordinasi dulu dengan para wali murid.
“Kita siap melaksanakan tatap muka. Seluruh sekolah sudah kota instruksikan untuk melakukan persiapan penerapan protokol kesehatan bila pembelajaran tatap muka nanti dilaksankan,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Provinsi Banten, Tabrani saat dikonfirmasi, Jumat (12/3/2021).
Hal tersebut disampaikan pihaknya mengingat rencana Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem
Makarim yang bakal membuka pembelajaran secara tatap muka pada Juli 2021 nanti.
Tabrani menjelaskan pembelajaran tatap muka bakal dilangsungkan dengan penerapan protokol kesehatan covid-19.
Serta pembelajaran tatap muka bakal berlangsung jika wilayah Provinsi Banten telah masuk sebagai zona hijau penyebaran dan penularan infeksi covid-19.
“Nanti kita lihat perkembangan kasus di daerah terutama di Banten. Kalau memang nanti kasusnya melandai bahkan zonanya sudah hilang semuanya menjadi zona hijau kita akan buka secara bertahap,” jelasnya.
Selain itu, pihaknya mengaku bakal mengkoordinasikan rencana pembelajaran tatap muka dengan sejumlah wali murid.
Ia mengatakan tak menutup kemungkinan menarik kebijakan rencana tersebut jika sejumlah wali murid menolak pembelajaran tatap muka.
“Salah satu syarat kalau mau masuk selain sekolah menyiapkan protokol kesehatan adalah meminta persetujuan oleh orang tua. Meskipun sekolah sudah memberlakukan masuk sekolah, orang tua berhak menolak kalau memang dia tidak meyakini anaknya tidak tertular,” pungkasnya
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim menargetkan sekolah tatap muka digelar pada Juli 2021 ini.
Hal tersebut disampaikannya mengingat para tenaga pengajar yang telah melakoni proses vaksinasi covid-19 pada tahap dua ini.
“Memang harapan kita kalau vaksinasi bisa diselesaikan akhir Juni 2021. Bulan Juli 2021 itu kan tahun ajaran baru, jadi tahun ajaran baru 2021, Insyaallah bisa tatap muka,” kata Nadiem dikutip dari Wartakotalive.com pada Rabu (24/2).
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banten
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Ba
persiapan belajar tatap muka
wali murid
Mendikbud Nadiem Makarim
Bahas Perkembangan Politik, Anies Baswedan Bertemu Tim 8 Koalisi Perubahan Sore Ini |
![]() |
---|
Heru Budi Hartono Ajak Masyarakat Dukung Ketua RT Riang Prasetya yang Ungkap Pelanggaran Ruko Pluit |
![]() |
---|
Perhatian! Tanggal 5 Juni Hanya untuk Penjualan Tiket Indonesia vs Argentina Khusus Nasabah Bank BRI |
![]() |
---|
Menyari Pengganti Indra Sjafri ke Jerman, PSSI Belum Berpikir Lobi Der Panzer untuk Lawan Indonesia |
![]() |
---|
Siti Badriah Tak Cemburu Meski Krisjiana Baharudin Sering Dipuji Ketampanannya oleh Banyak Perempuan |
![]() |
---|