Piala Menpora 2021
Persiapan Mepet, Mukti Ali Raja Yakin Kiper Persita Tangerang Tampil Maksimal di Piala Menpora 2021
Pelatih kiper Persita Tangerang, Mukti Ali Raja, yakin timnya bisa tampil optimal di Piala Menpora 2021, meski waktu latihan mepet.
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG - Menang tidak dipuji, kalah terkena ocehan dan kritikan, itulah nasib kiper sepak bola.
Menjaga mistar gawang memang sering dipandang sebelah mata.
Padahal, strategi menyerang sebuah tim diawali dari seorang kiper.
Tak hanya kemampuan menangkap bola, kemampuan lemparan, tendangan, membaca situasi, posisi lawan, dan kawan menjadi bagian skill kiper.
Tak heran setiap pelatih kiper ditarget menyiapkan kiper sebaik mungkin.
Kini, Pelatih Kiper Persita Tangerang, Mukti Ali Raja, tertantang menyiapkan penjaga gawang terbaik Persita di Piala Menpora 2021 yang akan digelar pada 21 Maret sampai 25 April 2021.
Meski persiapan mepet, Mukti Ali Raja diharapkan mampu menyiapkan kiper sebaik mungkin.
"Latihan perdana kiper hari ini masih belum komplet. Para kiper masih adaptasi training, mengingat selama ini mereka hanya berlatih di rumah," kata Mukti Ali Raja kepada Warta Kota.
Baca juga: Pelatih Kiper Persita Tangerang Mukti Ali Raja Isi Waktu dengan Melatih agar tak Suntuk
Baca juga: Kompetisi Berhenti, Pelatih Kiper Persita Tangerang Mukti Ali Raja Jadi Pelatih di Diklat Paku Jaya
Baca juga: Pelatih Kiper Persita Tangerang Mukti Ali Raja Impikan Kompetisi Reguler di Usia Dini
"Pastinya kondisi kiper Persita tidak akan 100 persen. Oleh karena itu, persiapan selama tiga minggu ke depan, saya akan coba meningkat kan kondisi kiper saya ke 50-70," ujar Mukri Ali Raja kepada Warta Kota.
Dia berharap, saat kick-off Piala Menpora 2021, kiper Persita telah siap tampil maksimal.
Ezra Walian Striker Persib Bandung, Semua Tim di Grup C Bakal Lawan di Perempat Final Persib |
![]() |
---|
Penampilan Bali United Dikritik Fans, Teco Sebut Bahwa Serdadu Tridatu Ingin Memenangi Setiap Laga |
![]() |
---|
Jelang Persela vs Persik: Laskar Joko Tingkir Tmpil All-Out, Macan Putih Mewaspadai Melvyn Lorenzen |
![]() |
---|
Sarah Ahmad Sewa Bioskop untuk Beri Hadiah Spesial Ulang Tahun Ke-22 ke Bek PSM Makassar Nurhidayat |
![]() |
---|
Persib Tiba-tiba Batal Latihan Hari Ini, Diundur Menjadi Besok, Ternyata Ini Penyebabnya |
![]() |
---|