Liga Italia

Link Live Liga Italia Hellas Verona vs Juventus: Andrea Pirlo Meminta Timnya Menyerang Sejak Awal

Juventus menantang Hellas Verona pada laga pekan ke-24 Liga Italia 2020/2021 di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu (28/2/2021) pukul 02.30 WIB.

Penulis: Sigit Nugroho | Editor: Sigit Nugroho
Juventus.com
Pelatih Juventus Andrea Pirlo 

WARTAKOTALIVE.COM, VERONA - Juventus menantang Hellas Verona pada laga pekan ke-24 Liga Italia 2020/2021 di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu (28/2/2021) pukul 02.30 WIB.

Pertandingan beda kasta tersebut cukup menarik disaksikan, karena kedua tim sama-sama mengincar poin penuh demi memerbaiki posisi di klasemen sementara.

Saat ini, Juventus duduk di peringkat ketiga klasemen sementara dengan torehan 45 poin dari 22 kali penampilan.

Sedangkan, Verona ada di posisi kesembilan klasemen sementara dengan koleksi 34 poin dari 23 kali main.

Jelang pertandingan itu, Pelatih Juventus Andrea Pirlo, mengatakan bahwa laga nanti bukanlah hal mudah untuk diselesaikan, apalagi mereka berstatus tim tamu.

Meski demikian, PIrlo meyakini bahwa anak asuhnya tetap ambisius memeroleh scudetto musim ini.

"Scudetto tentu saja merupakan salah satu tujuan kami musim ini," kata Pirlo dikutip dari situs resmi klub.

Baca juga: Andrea Pirlo Pastikan akan Turunkan Gianluigi Buffon Saat Menjamu Crotone pada Selasa (23/2/2021)

Baca juga: Tak Dilirik Sama Sekali Andrea Pirlo di Juventus, Sami Khedira Bahagia Resmi Gabung Hertha Berlin

Baca juga: Menang Telak 3-0 Atas Crotone, Juventus Merangsek ke Posisi 3 Besar di Bawah AC Milan dan Inter

Juru taktik asal Italia itu memandang laga melawan Verona akan menarik mengingat ada pertarungan fisik di sana.

Oleh karena itu,  Pirlo mengingatkan agar pemainnya mampu menjaga kondisi kebugarannya selama sepanjang laga.

"Verona harus dihadapi dengan cara terbaik. Jadi ini adalah laga yang sulit. Kami akan membutuhkan fisik yang bagus untuk melawan Verona yang bermain bagus satu lawan satu," ujar Pirlo.

"Dibandingkan perjumpaan awal musim, mereka telah menambah pemain dan laga sulit akan menanti kami," ucap Pirlo.

"Untuk mendapatkan kemennagan, kami harus terus bermain untuk satu sama lain dan terus menyerang hingga akhir laga," terang Pirlo.

Sayangnya di laga nanti, Juventus memiliki masalah, karena megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, akan berjuang seorang diri di lini depan.

Pasalnya, dua pemain penopang serangan Si Nyonya Tua, yaitu Alvaro Morata dan Paulo Dybala absen.

Masalah lain, karena Juventus memiliki kurang maksimal dalam menjaga konsistensi permainan.

Dalam empat pertandingan terakhirnya, Juventus hanya mampu membukukan dua kekalahan, sekali imbang, dan sekali kemenangan.

Di sisi lain, keran gol yang dimiliki oleh Cristiano Ronaldo terbilang seret pada empat pertandingan terakhir Juventus.

Untungnya, pada laga terakhir Bianconeri, mereka suskes meraih kemenangan atas Crotone lewat skor 3-0 pada Selasa (23/2/2021).

Cristiano Ronaldo mampu mencetak brace gol dalam laga tersebut.

Namun seperti yang diutarakan pada awal tadi, inkonsistensi permainan tengah mendera klub Liga Italia asal Turin tersebut.

Belum lagi ditambah sejumlah pemain pilar andalan mereka yang terbekap cedera, yaitu Arthur Melo, Paulo Dybala, hingga Alvaro Morata.

Cedera yang dialami Morata dan Dybala jelas membuat Andrea Pirlo harus memutar otak.

Bagaimana tidak, dengan kondisi tersebut lini penyerangan Bianconeri hanya bisa bertumpu pada sosok Cristiano Ronaldo saja.

Dikutip dari laman Tuttumercatoweb, Dybala mengalami cedera lutut yang diprediksi akan absen membela Juventus dalam beberapa minggu ke depan.

Sedangkan, Alvaro Morata sendiri diprediksi juga akan menepi dalam laga tandang Juventus akhir pekan ini karena mengalami infeksi virus.

Juventus juga dikabarkan tidak bisa melakukan pemulihan ekstrim terhadap bomber asal Spanyol itu untuk mendampingi Ronaldo.

Pirlo pun hanya memiliki dua opsi untuk memainkan pertandingan kontra Hellas Verona dalam menyusun starting line-up mereka.

Pertama, Pirlo akan mengambil keputusan seperti biasa, yakni memainkan Dejan Kulusevski untuk mendampingi Ronaldo di lini serang.

Tugas ini bukan hal yang baru bagi Kulusevski mengingat dalam beberapa laga Juventus, ia dimainkan sebagai pasangan CR7.

Namun kembali lagi, pada posisi naturalnya, pemain asal Swedia itu ialah berposisi sebagai winger.

Meskipun diplot sebagai tandem Ronaldo, namun pergerakan Kulusevski akan banyak membuka ruang ke sisi flank.

Opsi kedua yang dimiliki oleh Andrea Pirlo menubah pakem formasinya.

Saat ini, Pirlo menggunakan pakem 4-4-2. Namun perlu dicatat, dalam awal kepelatihan Pirlo bersama Juventus, Allenatore asal Italia itu kerap kali melakukan eksperimen formasi.

Dengan hanya memiliki nama Ronaldo di lini serang, formasi 4-1-4-1 ataupun 4-2-3-1 bisa menjadi alternatif miskinnya pasangan striker untuk Cristiano Ronaldo.

Juventus kini duduk di tangga ketiga klasemen Liga Italia lwat koleksi 45 poin.

Kemenangan bisa membuat Bianconeri memberikan tekanan kepada AC Milan yang duduk di tangga kedua dengan jumlah poin 49.

Sementara itu, Verona tercatat telah memenangkan tiga laga kandang secara beruntun.

Verona bahkan mampu mengemas dua kemenangan dari tiga laga terakhir berjumpa Juventus di kandang sendiri.

Saat ini, mereka masih berada pada urutan kesembilan dengan 34 poin dari 23 laga yang telah dilakoni.

Torehan sembilan kemenangan, tujuh hasil imbang, dan tujuh kekalahan mewarnai perjalanan Verona musim ini.

Kemenangan akan membuat Verona menggeser posisi Sassuolo yang berada pada urutan kedelapan.

Prediksi Susunan Pemain 

Verona (3-5-2):

Marco Silvestri (GK); Domenico Criscito, Ivan Radovanovic, Andrea Masiello; Lennart Czyborra, Kevin Strootman, Milan Badelj, Miha Zajc, Davide Zappacosta; Marko Pjaca, Mattia Destro

Pelatih: Ivan Juric

Juventus (4-4-2):

Wojciech Tomasz Szczęsny (GK); Alex Sandro, Mattijs de Ligt, Merih Demiral, Gianluca Frabott; Dejan Kulusevski, Weston McKennie, Aaron Ramsey, Federico Chiesa; Alvaro Morata, Cristiano Ronaldo

Pelatih: Andrea Pirlo

Ini link live streaming Helas Verona vs Juventus:

Link live streaming Helas Verona vs Juventus di vidio.com

Link live streaming Helas Verona vs Juventus di rctiplus.com

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved