Banjir Jakarta

PT Jasa Marga Kembali Buka Sejumlah Ruas Tol yang Sempat Tergenang Banjir

Sejumlah titik di Jalan Tol Jasa Marga Group yang sempat tergenang, Sabtu (20/2/2021), pukul 12.00 WIB terpantau mulai surut.

Tribunnews.com
PT Jasa Marga (Persero) Tbk melaporkan genangan yang terpantau di beberapa titik di Jalan Tol Jasa Marga Group telah surut. Maka, jalan tol di beberapa ruas kembali dibuka. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Sejumlah titik di Jalan Tol Jasa Marga Group yang sempat tergenang, Sabtu (20/2/2021), pukul 12.00 WIB terpantau mulai surut. 

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru, mengatakan sejumlah ruas tol yang tergenang perlahan mulai surut jelang siang.

Genangan yang telah surut di antaranya Jalan Tol JORR Non S dan Jalan Tol JORR Pondok Ranji-Serpong yang sebelumnya berimbas kepada penutupan Gerbang Tol (GT) Pondok Ranji. 

“Kini kondisinya telah beroperasi normal kembali,” ucap Heru, melalui keteranhan tertulis, Sabtu (20/2/2021). 

Sementara itu, untuk KM 9 Jalan Tol Jakarta-Cikampek telah surut serta akses GT Jatibening dan GT Cibitung 7 arah Jakarta telah dibuka kembali dan dapat dilintasi oleh semua kendaraan.

Khusus Jalan Tol Dalam Kota Jakarta, untuk KM 00+100 masih tergenang, sementara untuk arah Cikampek L2 dan Jakarta L2 masih bisa dilintasi.

“Saat ini dilakukan pompa dan pengaturan lalu lintas oleh petugas,” ungkapnya. 

Baca juga: Banjir Jakarta Dipicu Hujan dengan Intensitas Tinggi, Curah Hujan Tertinggi di Jakarta Selatan

Baca juga: BANJIR KEPUNG JAKARTA, 1.380 Warga Mengungsi Akibat Luapan Kali dengan Tinggi Air Hampir 2 Meter

Baca juga: Pangdam Jaya dan Kapolda Metro Meninjau Banjir di RW 04 Cipinang Melayu, 300 KK Dievakuasi

Khusus di KM 19 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, saat ini masih ada genangan di L1, namun untuk L3 dan L4 dapat dilintasi semua kendaraan.

Adapun Rest Area KM 19 arah Cikampek ditutup sementara.

Heru menambahkan pada KM 3+800 Jalan Tol Jagorawi arah Jakarta, saat ini terdapat genangan di L1, sementara L2 hingga L5 dapat dilintasi. 

“Saat ini dilakukan penanganan dengan tanggul dan pompa,” ungkapnya.

Selain itu, untuk Km 9 Jalan Tol Jakarta-Cikampek telah surut serta akses GT Jatibening dan GT Cibitung 7 arah Jakarta telah dibuka kembali dan dapat dilintasi oleh semua kendaraan.

Berikut adalah update hingga pukul 12.00 WIB, untuk titik genangan di Jalan Tol Jasa Marga Group yang saat ini masih dilakukan penanganan:

Banjir melanda permukiman Kampung Bulak, Pondok Kacang Timur, Pondok Aren, Kota Tangsel, Sabtu (20/2/2021). Banjir setinggi dua meter merendam puluhan rumah.
Banjir melanda permukiman Kampung Bulak, Pondok Kacang Timur, Pondok Aren, Kota Tangsel, Sabtu (20/2/2021). Banjir setinggi dua meter merendam puluhan rumah. (Warta Kota/Rizki Amana)

*Jalan Tol Jakarta-Cikampek*

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved