Berita Depok
Di Depok Aktor Tora Sudiro Resmikan Family Store 3Second, Promo 50 Persen Hingga Akhir Februari
Di Depok Aktor Tora Sudiro resmikan Family Store 3Second, promo 50 persen hingga akhir Februari.
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Di Depok aktor Tora Sudiro meresmikan Family Store 3Second. Promo 50 persen diberikan hingga akhir Februari 2021.
Tora Sudiro meresmikan family store 3Second Kota Depok yang terletak di Jalan Margonda Raya No 270 atau berada di seberang Hotel Bumi Wiyata pada Jumat (5/2/2021).
“Ini toko 3 Second kesekian yang sudah saya datangi, dan ini selalu menarik karena barangnya baru-baru terus. Apalagi konsepnya keluarga, jadi lebih simple aja,” kata Tora Sudiro.
Sebagai Brand Ambassador FMC Speed Supply 3Second, Tora Sudiro, optimistis family store 3 Second Depok dapat bersaing dengan pusat perbelanjaan yang ada di Kota Depok.
Sebab, fesyen, asesoris, dan produk lainnya memiliki kualitas tinggi dengan harga yang relatif terjangkau.
Untuk mereka yang hobi motor, tempat ini juga menyediakan kaos, jaket, sarung tangan, helm serta asesoris lainnya yang diklaim bakal menunjang perfoma ketika berkendara.
Menurut Tora Sudiro, ia sudah lama bekerjasama dengan 3 Second. Meski demikian kerjasamanya belum dapat membuat desain.
“Saya belum ikutan desain. Saya memang suka yang konsep motor-motoran simple, bahannya enak," ujar suami dari artis Mieke Amalia tersebut.
• Pacaran Sembunyi-sembunyi Sebelum Nikah, Mieke Amalia Bilang ke Tora Sudiro: Untung Gue Dikawinin
Head Promotion 3 Second, M Dadan Sofyan, menjelaskan, 3Second store yang satu ini menyediakan pilihan produk fesyen yang lengkap untuk seluruh keluarga.
Mulai dari orangtua, remaja, hingga anak-anak semuanya ada disini.
Kejari Depok Fokus Kawal Janji Kampanye Idris-Imam Rp 5 Miliar Setiap Kelurahan |
![]() |
---|
Wakil Ketua DPRD Kota Depok: Legislatif dan Eksekutif Harus Bergandengan Tangan |
![]() |
---|
Kisah Nyata, Warga Depok Namai Kedua Buah Hatinya dengan Nama Persija |
![]() |
---|
Ini yang Akan Dilakukan Imam Budi Hartono seusai Dilantik Menjadi Wakil Wali Kota Depok |
![]() |
---|
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Dilantikan Secara Virtual dari Rumah Sakit, Masih Terkena Covid19 |
![]() |
---|