Berita Depok
Zaim Saidi Pendiri Pasar Muamalah Depok Ditangkap dan Jadi Tersangka, Penjelasannya Diabaikan?
Pendiri Pasar Mualalah Depok Zaim Zaidi sudah menjelaskan maksud berdirinya pasar dengan alat tukar Dirham bukan rupiah. Namun ia tetap ditangkap
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK -- Pendiri Pasar Mualalah Depok Zaim Zaidi sudah menjelaskan maksud berdirinya pasar dengan alat tukar Dirham bukan rupiah.
Meski demikian ia tetap ditangkap polisi karena dianggap mendirikan pasar ilegal.
Bareskrim Polri bahkan menetapkan pendiri Pasar Muamalah Depok Zaim Saidi sebagai tersangka.
• Pasar Muamalah di Depok Transaksi dengan Mata Uang Timur Tengah Ternyata Tak Berizin
• VIDEO Viral Transaksi Pakai Dinar dan Dirham di Depok, BI Tegaskan Alat Pembayaran Sah Hanya Rupiah
Zaim ditangkap oleh Subunit 4 Bareskrim pada Selasa (2/2/2021) malam.
"Status tersangka," kata Karo Penmas Humas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono saat dihubungi, Rabu (3/2/2021).
Rusdi mengatakan, perkembangan kasus terkait penangkapan Zaim akan disampaikan kemudian.
"Perkembangan nanti akan disampaikan," ucapnya.
• Wawancara Ozan Kabak: Liverpool FC Adalah Klub Masa Kecil Saya, Ini Adalah Mimpi
Keberadaan Pasar Muamalah di Jalan Raya Tanah Baru, Beji, Depok, Jawa Barat ramai diperbincangkan warganet di media sosial beberapa waktu belakangan.
Sebab, transaksi jual beli di pasar tersebut bukan menggunakan mata uang Rupiah, melainkan koin dinar dan dirham.
Soal adanya pasar tersebut dapat dilacak dari riwayat digitalnya melalui berbagai pemberitaan dan publikasi sejak 2016.
• Sopir Minibus yang Senggol Polisi Hingga Jatuh di Probolinggo Tertangkap, Mengaku Tak Sengaja
pasar muamalah
Zaim Saidi
Zaim Saidi Pendidi Pasar Muamalah Depok
Zaim Saidi Ditangkap
Zaim Saidi Tersangka
Ini yang Akan Dilakukan Imam Budi Hartono seusai Dilantik Menjadi Wakil Wali Kota Depok |
![]() |
---|
Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Dilantikan Secara Virtual dari Rumah Sakit, Masih Terkena Covid19 |
![]() |
---|
Pesan untuk Wali Kota Depok, Pengusaha UMKM Berharap Dapat Bantuan Modal Imbas Covid19 |
![]() |
---|
Tugas Sebagai Wakil Wali Kota Depok Berakhir, Ini Kegiatan Pradi Supriatna Sebagai Warga Sipil Biasa |
![]() |
---|
Pascabanjir di Depok, Bantuan dan Penanganan Korban Banjir Terus Dilakukan Lurah Mekarsari |
![]() |
---|