Bikin Resah Warga Satpol PP Kota Tangerang Bubarkan Para Remaja dan Segel Kolam Renang di Moderland
"Kami menindak lanjuti laporan dari masyarakat dan setelah kita pastikan ternyata buka. Kami langsung lakukan penyegelan kepada arena kolam renang itu
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG --- Keberadaan kolam renang di bilangan Moderland, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, bikin resah masyarakat sekitar.
Sebab di tengah pandemi Covid-19 yang masih merebak ini, kolam renang tersebut selalu ramai dikunjungi sejumlah orang dari luar kawasan perumahan tersebut.
Mendapati informasi tersebut, pihak Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang menggeruduk tempat rekreasi masyarakat tersebut.
Ternyata keresahan yang dialami warga sekitar tidak mengada-ada.
Sejumlah petugas Satpol PP mendapati keramaian di kolam renang tersebut.
Tanpa banyak basa basi lagi, petugas Satpol PP menyegel dan membubarkan pengunjung kolam renang di bilangan Moderland itu.
Namun bukannya segera bubar, para pengunjung yang kebanyakan berusia remaja tidak mengindahkan kedatangan para petugas.
Namun setelah diberikan pemahaman terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) melalui pengeras suara pada akhirnya para pengunjung bersedia meninggalkan arena berenang itu.
Kepala Bidang Gakumda Satpol PP Kota Tangerang, Ghufron Falfeli, menjelaskan disegelnya arena berenang ini lantaran sebelumnya dikeluhkan oleh masyarakat yang resah atas dibukanya kolam renang untuk umum tersebut.
"Kami menindak lanjuti laporan dari masyarakat dan setelah kita pastikan ternyata buka. Kami langsung lakukan penyegelan kepada arena kolam renang itu," ujar Ghufron kepada Wartakotalive.com, Minggu (17/1/2021).
kolam renang
Arena Renang Moderland
Moderland
Kabid Gakumda Satpol PP Kota Tangerang Ghufron Fal
Satpol PP Kota Tangerang
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)
IPW Sebut Butuh Dana Besar untuk Menangkap Jozeph Paul Zhang yang kini Berada di Jerman |
![]() |
---|
Moeldoko Kabarnya Diganti hingga Mantu Wapres Dipanggil, Ini 12 Nama Diprediksi Jadi Menteri Baru |
![]() |
---|
Tetap Bahagia Saat Ada Masalah dengan Nathalie Holscher, Sule: Gue Harus Happy Apapun yang Terjadi |
![]() |
---|
Berubah Pikiran, Bareskrim Pertimbangkan Tak Minta Imigrasi Cabut Paspor Jozeph Pulang Zhang |
![]() |
---|
Kapolda Metro Segera Besanan dengan Kapolda Sulsel, Anggota DPR Farah Akan Menikah dengan Ipda Ariq |
![]() |
---|