Berita Nasional
Kebut Pemulihan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nasional, Berikut Arahan Jokowi Kepada Sandiaga Uno
Kebut Pemulihan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nasional, Berikut Arahan Jokowi Kepada Sandiaga Uno
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Percepatan pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif nasional turut dibahas dalam Rapat Paripurna yang digelar Presiden Joko Widodo (jokowi) bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, Gambir, Jakarta Pusat pada Rabu (6/1/2021).
Dalam kesempatan tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memaparkan sejumlah arahan Jokowi terkait pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif pada masa depan.
Fokus utama yang ditekankan Jokowi diungkapkan Sandi adalah penanganan kesehatan.
Penanganan kesehatan tersebut dinilai sebagai kunci dalam kebangkitan bangsa, terutama sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di tahun 2021.
Oleh karena itu, Jokowi katanya menekankan seluruh pihak untuk terus disiplin dan mensosialisasikan gerakan 3M kepada mayarakat, yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.
"Kita pastikan bahwa kita bisa memutus mata rantai dari covid-19 ini dan komunikasi publik ini sangat penting, kita harus kolaborasikan bersama dengan komite-satgas, tentunya sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," jelas Sandi pada Rabu (6/1/2021).
"Kita harus well inform (infomasikan dengan baik) kepada masyarakat tentang protokol kesehatan yang ketat dan disiplin ini akan menjadi satu keniscayaan-satu keharusan," ungkapnya.
Baca juga: Mata Najwa Rabu 6 Januari, Mampukah Menkes Budi Gunadi Jawab Pertanyaan Penanganan Pandemi
Sosialisasi gerakan 3M katanya harus berjalan seiring dengan distribusi vaksi covid-19 kepada seluruh rakyat Indonesia.
"Selagi kita menunggu vaksin untuk 182 juta masyarakat, kita harus secara totalitas, tidak ada toleransi, tidak ada negosiasi untuk semua patuh secara ketat dan disiplin atas protokol kesehatan," ungkap Sandi.
"Dan tentunya kita berharap bahwa vaksin ini menjadi secercah harapan kita. Jadi harus didukung, harus kita sukseskan karena ini segi kesehatan ini adalah kunci untuk kita melangkah di 2021," tambahnya.
Baca juga: Baru 45 Menit Gelar Operasi Yustisi Jaring 29 Warga Tidak Pakai Masker, Dua di Antaranya Reaktif
Insentif untuk Gaet Investasi
Arahan Jokowi selanjutnya dipaparkan Sandi terkait kemudahan investasi bagi para pengusaha, khususnya pelaku usaha pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Langkah tersebut katanya dapat dilakukan dengan pemberian intensif, seperti tax holiday (keringanan pajak liburan), ataupun insentif strategis lainnya yang bisa mempermudah investor menanamkan modalnya ke Indonesia.
"(Insentif) dapat diberikan pada saat sekarang, agar mereka (investor) bisa berinvestasi ketika covid-19 berlalu. Tujuannya untuk membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya," jelas Sandi.
Nasib Ribuan Pekerja Terkatung-katung, Helmut Minta Pemerintah Segera Rampungkan Telaah Hukum CLM |
![]() |
---|
Tokoh Muda Kaltim, Wakil Ketua Komisi X DPR Optimis Susianah Affandy Jaga Eksistensi Masyarakat Adat |
![]() |
---|
Komisi X DPR RI Dorong Perpusnas Penuhi Kebutuhan Tenaga Perpustakaan |
![]() |
---|
Kritik Jokowi Terbitkan Perppu Cipta Kerja, AHY: Jangan Cuma Layani Kepentingan Segelintir Golongan |
![]() |
---|
AHY Legowo Lukas Enembe Dicokok KPK: Kita Beri Doa dan Suport, tapi Hukum Harus Ditegakkan |
![]() |
---|