Kabar Artis
Seorang Kontestan Curi Perhatian 3 Juri di Panggung The Next Didi Kempot
Kontestan The Next Didi Kempot, Alya mencuri perhatian dewan juri, Via Valen, Danang, dan Inul Daratista, lewat penampilannya.
Penulis: Bayu Indra Permana |
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Kontestan The Next Didi Kempot, Alya mencuri perhatian dewan juri lewat penampilannya.
Setelah penampilannya, Alya asal Boyolali dinilai sempurna dewan juri yakni Via Vallen, Danang dan Inul Daratista.
Bahkan ketiga juri tersebut tak segan-segan memberikan standing ovation.
"Aku melihat Alya ini as a performer ya, sebagai penampil yang baik. Keren ya, bisa masuk dalam lagunya," ucap Danang antuasias dengan sangat bersemangat (17/12/20).
"Kadang centil, kadang strong. Aduh, bener-bener paket lengkap menurut aku. Color vokal Alya masih belum ada di The Next Didi Kempot," ujarnya.
Baca juga: Via Vallen, Inul Daratista dan Danang Standing Ovation di The Next Didi Kempot GTV
Baca juga: Gaya Via Vallen saat Pertama Kali Jadi Juri Ajang Pencarian Bakat The Next Didi Kempot di GTV
Bahkan Danang sempat menitikkan air mata ketika melihat hubungan Arli seorang kontestan asal Purwokerto dan ibunya.
Danang kembali teringat perjuangannya dulu mewujudkan mimpi menjadi penyanyi ditemani oleh sang ibunda, sama seperti Arli.
Raut muka Via Vallen dan Inul Daratista pun terlihat berempati dan terlihat berkaca-kaca.
Via Vallen, Inul Daratista, Denny Caknan, Danang Pradana dan Nur Bayan menjadi juri terambyar yang saat ini menghiasi panggung The Next Didi Kempot, program talent search terbaru besutan GTV.
The Next Didi Kempot mempunyai standar kompetitif karena dari 6 talenta muda berbakat yang tampil, hanya 1 orang yang berhak lolos ke babak Jagoan Manggung.
Baca juga: Inul Daratista Haru hingga Lunasi Hutang Peserta Disabilitas yang Ikut Audisi The Next Didi Kempot
Baca juga: Ratu Pop Koplo Via Vallen Jadi Juri The Next Didi Kempot, Pencarian Bakat Bernyanyi Lagu Campursari
Ajang The Next Didi Kempot GTV siap memberikan hiburan dengan suasana Rabu Ambyar.
Aksi para jurinya patut dinanti dan cerita para kontestannya yang bisa menginspirasi menjadi tontonan keluarga yang layak dinikmati.
Babak aksi manggung The Next Didi Kempot, tayang LIVE di GTV setiap Rabu pukul 19.00 WIB.
Program The Next Didi Kempot juga bisa disaksikan di aplikasi RCTI+.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/the-next-didi-kempot11712.jpg)