Pilkada Karawang
Datang Seorang Diri Tanpa Ditemani Suami, Yesi Karya Lianti Tunaikan Hak Pilihnya Hari Ini
Datang Seorang Diri Tanpa Ditemani Suami, Yesi Karya Lianti Tunaikan Hak Pilihnya Hari Ini. Apa Sebabnya?
WARTAKOTALIVE.COM, BEKASI - Walau tidak ditemani suami dan anaknya, calon Bupati Karawang nomor urut satu Yesi Karya Lianti menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 01, RT 01/01 Desa Dawuan Timur, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Rabu (9/12/2020).
Calon Bupati Karawang nomor urut satu yang berpasangan dengan Adly Fairuz itu datang ke TPS pukul 09.23 WIB.
Dirinya terlihat datang tanpa didampingi suaminya.
Padahal keduanya diketahui masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) di TPS 01.
Yesi datang menggenakan pakaian serba putih dengan jilbab merah, ia ditemani kedua anak laki-lakinya yang juga mengenakan pakaian serba putih.
Saat hendak masuk ke TPS, petugas TPS mengecek suhu tubunya serta memintanya untuk terlebih dahulu mencuci tangan di tempat yang telah disediakan.
Baca juga: Berbekal Doa dari Anak-anak Yatim, Aep Syaepuloh Mantap Langkahkan Kaki Menuju TPS
Yesi juga diminta memakai sarung tangan plastik saat hendak mencoblos.
Sekitar 15 menit selesai menggunakan hak suaranya, Yessi kembali menuju mobil untuk pulang ke rumah untuk nanti memantau perkembangan perolehan suaranya.
Dalam wawancaranya kepada awak media, Yesi menjelaskan suaminya sedang sakit, sehingga tidak hadir bersamanya menggunakan hak suaranya di TPS 01.
Baca juga: PKS Tegaskan Tolak Kenaikan Gaji dan Tunjangan Tahun 2021, Tapi Ada Syaratnya, Simak Selengkapnya
"Saya datang bersama kedua anak saya, kebetulan suami saya sedang sakit jadi engga bisa hadir," kata Yesi.
Pilkada Karawang
Pilkada Karawang 2020
pilkada serentak
Pilkada Serentak 2020
Yesi Karya Lianti
Yesi Karya Lianti-Adly Fairuz
Adly Fairuz
Tak Ada Persiapan Khusus, Aep Syaepuloh Hanya Minta Doa Restu Orangtua Jelang Dilantik Ridwan Kamil |
![]() |
---|
Dilantik Ridwan Kamil Sebagai Bupati -Wakil Bupati Terpilih, Cellica-Aep Minta Doa Warga Karawang |
![]() |
---|
100 Hari Kerja Jadi Wabup Karawang, Aep Syaepuloh Prioritaskan Pulihkan Perusahaan Padat Karya |
![]() |
---|
Pengamat Sebut Dua Faktor Ini yang Membuat Jumlah Partisipasi Pemilih Meningkat di Pilkada Karawang |
![]() |
---|
Tunggu Buku Perkara dari MK Hingga Pertengahan Januari KPU Terpaksa Tunda Penetapan Calon Terpilih |
![]() |
---|