Edhy Prabowo Ditangkap KPK

Detik-detik Penangkapan Edhy Prabowo, Ali Mochtar Ngabalin Disuruh Petugas KPK Pisah dari Rombongan

Edhy Prabowo ditangkap oleh aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno-Hatta, Banten, Rabu (25/11/2020).

Editor: Yaspen Martinus
TRIBUNNEWS/RIZAL BOMANTAMA
Ali Mochtar Ngabalin, seusai mengikuti rapat koordinasi di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2019). Ali Mochtar Ngabalin ikut dalam rombongan Menteri KP Edhy Prabowo saat OTT KPK. 

WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Tenaga Ahli Utama Kedeputian Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin mengungkapkan detik-detik penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo.

Edhy Prabowo ditangkap oleh aparat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno-Hatta, Banten, Rabu (25/11/2020).

Ngabalin berada dalam rombongan Edhy dalam lawatan dinas ke Amerika Serikat (AS) tersebut.

Baca juga: Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Arief Poyuono Minta Prabowo Subianto Mundur dari Kabinet dan Gerindra

Ali mengatakan, begitu turun dari pesawat, ia dan Edhy berpisah rombongan.

Begitu bertemu petugas KPK, ia diberi isyarat untuk berpisah rombongan.

"Kami pisah tadi di bandara. Kami pisah karena kan tadi kan Bang Ali tanya, mereka kemukakan bahwa ‘Pak Ngabalin di sini saja’."

Baca juga: Pangdam Jaya: Agama Mengajarkan Berkatalah yang Baik Atau Diam, Bukan Mencaci Maki

"Itu isyarat untuk kita pisah rombongan," katanya saat dihubungi, Rabu (25/11/2020).

Awalnya, kata Ngabalin, ia tidak tahu sejumlah orang yang mendatangi rombongan Menteri Kelautan dan Perikanan adalah petugas KPK.

Ia tahu begitu rombongan dan petugas KPK tersebut berkomunikasi.

Baca juga: Edhy Prabowo Diciduk KPK, Wagub DKI Ogah Ikut Campur

"Kan mereka datang saya ada di situ."

"Tapi awalnya abang tidak tahu itu KPK."

"Penjelasannya kami juga tidak tahu karena dari belakang jalan."

Baca juga: UPDATE Kasus Covid-19 di Indonesia 25 November 2020: Rekor Baru! Pasien Positif Melonjak 5.534 Orang

"KPK datang. Yang bilang KPK itu orang-orang di situ."

"Sudah kan ada dua jalur tuh di terminal III, mereka suruh ‘Pak Ngabalin di sini saja’," ungkapnya.

Halaman
1234
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved