Berita Depok
Korban Tewas dalam Tawuran Pelajar Bukti Depok Gagal Jadi Kota Layak Anak
Babai Suhaimi, menyatakan bahwa kembalinya terjadi tawuran pelajar yang menelan korban jiwa membuktikan Wali Kota Depok, Mohammad Idris, gagal.
Penulis: Dodi Hasanuddin | Editor: Dodi Hasanuddin
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Sebanyak dua pelajar di Kota Depok tewas mengenaskan akibat tawuran pelajar di Kota Depok.
Dua korban tewas tersebut terjadi pada Oktober 2020. Pertama terjadi di Jalan Raya Mangga, Pancoran Mas, Kota Depok pada Kamis (1/10/2020).
Dalam peristiwa tersebut remaja berinisial MA (16) tewas. Remaja itu tewas akibat sabetan senjata tajam yang mengenai lehernya.
Kedua terjadi di Jalan Raya Parung-Ciputat, Sawangan, Kota Depok pada Jumat (30/10/2020) dan menewaskan seorang pelajar berinisial MS (16).
Anggota DPRD Kota Depok, Babai Suhaimi, menyatakan bahwa kembalinya terjadi tawuran pelajar yang menelan korban jiwa membuktikan Wali Kota Depok, Mohammad Idris, gagal mengatasi tawuran pelajar.
Kejadian ini menjadi tanda bahwa Depok gagal menjadi Kota Layak Anak.
"Seharusnya dalam lima tahun tawuran pelajar ini bisa di atasi. Ini kan tidak. Dari tahun ke tahun selalu ada tawuran pelajar," kata Babai, Selasa (3/11/2020).
Baca juga: Pelaku Tawuran Pelajar Maut Depok Bacok Korbannya Hingga Sebagian Pembuluh Jantung Putus
Babai menambahkan bahwa kegagalan tersebut lantaran tidak adanya pembinaan secara khusus dab serius yang dilakukan Wali Kota Depok.
Menurut Babai, Depok gagal menjadi Kota layak anak, karena untuk menjadi kota layak anak itu ada 24 indikator yang harus dipenuhi.
Pemenuhan hak anak yang masuk dalam Klaster V perlindungan khusus salah satunya adalah korban kekerasan dan eksploitasi anak belum terpenuhi.
Olahraga Bersama Warga Tugu Cimanggis Depok, Nur Azizah Tamhid Diminta Selesaikan Masalah Sampah |
![]() |
---|
Iskan Lubis dan Nur Azizah Tamhid Anggota DPR Ajak Pemda Gerakkan Pengolahan Sampah Menjadi Maggot |
![]() |
---|
Beji Melek Budaya, Pentas Seni dan Pencak Silat Digelar di Depok |
![]() |
---|
Silaturahmi Komunitas Fesyen Depok Gelar Talkshow, KFD Wadah Bagi Fashion Designer Handal |
![]() |
---|
Ayah Kandung di Depok yang Sandera Anaknya Diduga Alami Gangguan Jiwa, Anggap Dirinya Anggota TNI |
![]() |
---|