Liga 1

Robert: Semua Pemain Enjoy Kembali Bermain Sepakbola

Kompetisi Liga 1 2020 telah ditunda oleh PSSI dan rencananya akan digelar kembali pada November mendatang.

Penulis: Sigit Nugroho | Editor: Sigit Nugroho
persib.co.id
Para pemain Persib mendapatkan arahan dari pelatihnya Robert Rene Alberts usai laga uji coba 

Sambil menunggu dimulai kembali kompetisi, pemain Persib Bandung kembali menggelar latihan di Lapangan SPOrt Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/10/2020) pagi.

Latihan digelar setelah pemain Maung Bandung diberi waktu untuk istirahat selama satu pekan.

Pelatih Persib Bandung,  Robert Rene Alberts, mengatakan bahwa seluruh pemain enjoy menjalani sesi latihan itu.

Dalam sesi latihan perdana usai libur sepekan, juru taktik asal Belanda itu mencoba menerapkan sedikit metode berbeda.

Hal itu dilakukan Robert untuk menjaga mood seluruh anak asuhnya. 

“Sekarang, kami menggunakan metode sedikit berbeda. Tetapi, semuanya terlihat senang bisa kembali bermain sepak bola. Itu sesuai dengan yang kami inginkan," kata Robert dikutip dari persib.co.id.

“Untuk saat ini, kami harus membuat semuanya senang dan menikmati. Karena itu sangat penting,” ujar Robert.

Dalam sesi latihan itu, diikuti seluruh pemain, kecuali Beckham Putra Nugraha yang masih mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas U-19 di Kroasia.

Selain itu, terlihat juga Gatot Prasetyo yang menjadi asisten pelatih kiper Persib Bandung mendampingi Luizinho Passos di sana.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved