Virus Corona Jabodetabek
Sekjen PAN Minta PSBB Jakarta Jangan Sekadar 'Merumahkan' Orang
Eddy mengatakan, jika Pemprov DKI Jakarta gagal mendisiplinkan masyarakat, maka pembukaan ekonomi ke depan berpotensi melahirkan gelombang ketiga.
WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Ibu Kota, menyusul pertambahan kasus positif Covid-19 yang terus meroket.
Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno meminta kebijakan PSBB kali ini harus diikuti protokol kesehatan yang ketat, disiplin, dan penegakan hukum yang lebih tegas dari Pemprov DKI Jakarta.
"PSBB total kedua ini jangan sekadar 'merumahkan' orang, tapi tanpa penerapan disiplin dan protokol kesehatan."
• Putri Eks Dirjen Imigrasi Dapat Rp 20 Juta dari Jaksa Pinangki, Ternyata Cuma Jual Beli Suvenir
"Harus ada pengawasan yang ketat dan efek jera yang memberatkan bagi siapapun pelanggarnya," ujar Eddy kepada Tribunnews, Jumat (11/9/2020).
Eddy mengatakan, jika Pemprov DKI Jakarta gagal mendisiplinkan masyarakat, maka pembukaan ekonomi ke depan berpotensi melahirkan gelombang ketiga.
Atau dengan kata lain, penyebaran Covid-19 ini tak akan kunjung selesai.
• Amien Rais Segera Deklarasikan Partai Baru, Semboyannya Lawan Kezaliman dan Tegakkan Keadilan
Wakil Ketua Komisi VII DPR tersebut mengaku menyambut positif PSBB total yang diterapkan Anies Baswedan.
Karena, Eddy melihat kebijakan ini sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 yang telah menjadi beban bagi pelayanan medis di Jakarta.
"Kami mendukung kebijakan PSBB total ini, karena kapasitas kamar rumah sakit maupun ICU yang terus menipis."
• Arief Poyuono Nilai Anies Baswedan Layak Dinonaktifkan, Minta Gerindra Siapkan Penggantinya
"Kesehatan dan keselamatan warga, termasuk tenaga medis kita harus menjadi prioritas," ucapnya.
Belum Dibuka untuk Umum, RPTRA Hanya Digunakan Khusus Jogging Track dan Taman Refleksi |
![]() |
---|
MUI Kota Bekasi Anjurkan Anggota DKM Masjid Gabung dengan Satgas Covid-19 tingkat RW |
![]() |
---|
Cegah Covid-19, Timsus 2 Satresnarkoba Polres Metro Jakbar Bentuk Kampung Tangguh Jaya di Kalideres |
![]() |
---|
Ahli Waris Tenaga Kesehatan Korban Covid-19 Terima Santunan BPJAMSOSTEK Ratusan Juta |
![]() |
---|
Soal Kebijakan Pembelajaran Tatap Muka, Ini Penjelasan Jubir Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor |
![]() |
---|