Sport
Nama Masuk dalam Daftar Calon Pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini Beri Tanggapan Ini
Menurut Presiden Klub Borneo F Nabil Husein, Fakhri Husaini sebagai sosok yang tepat untuk Borneo FC.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Mantan pelatih Timnas Indonesia U19, Fakhri Husaini disebut cocok menggantikan Edson Tavares yang baru didepak dari Borneo FC.
Menurut Presiden Klub Borneo F Nabil Husein, Fakhri Husaini sebagai sosok yang tepat untuk Borneo FC.
Selain Fakhri, nama pelatih kondang lainnya seperti Luis Milla, Eduard Tjong hingga Mario Gomes pun juga dilirik Borneo FC.
Hingga kini Borneo FC belum mengumumkan sosok pelatih yang bakal menggantikan Edson Tavares.
• Fakhri Husaini Ceritakan Pengalaman Mengerikan Saat Bersama Henk Wullems
• Fakhri Husaini: Coach Henk Wullems Tak Pernah Salahkan Individu Pemain
Fakhri Husaini yang mendengar kabar tersebut mengaku tidak mengetahui karena belum ada perbincangan serius dari manajer Borneo FC.
“Saya tidak tahu juga lah (kabar diminati Borneo FC),” kata Fakhri saat dihubungi, Rabu (19/8/2020).
“Tentu minat melatih pasti ada, karena buat saya ilmu kepelatihan ini ilmu yang harus saya amalkan, apakah saya amalkan ke klub profesional, amatir, atau ke klub-klub pesantren," ujarnya.
Sebelumnya, Fakhri telah menerima pinangan untuk melatih tim PON Aceh. Dia menerima tawaran karena ingin mengabdi untuk tanah kelahirannya.
• Pecat Edson Tavares, Borneo FC Buka Peluang Datangkan Fakhri Husaini
• Fakhri Husaini Ceritakan Kenangannya dilatih Henk Wullems di SEA Games 1997
Namun, eks kapten Timnas Indonesia 1997 itu mengatakan, hingga saat ini dia dengan tim PON Aceh belum ada penandatanganan kontrak kerja.
“Memang sudah ada pembicaraan dengan tim manajernya PON Aceh, dengan ketua Asprovnya Aceh, ya sudah ada pembicaraan tapi kontraknya belum ada sama sekali," kata Fakhri.
Jelang Trilogi Mike Tyson vs Holyfield, Simak Updatenya |
![]() |
---|
Targetkan Medali Emas di PON Papua, Tim Futsal PON Banten Mewaspadai Jawa Barat dan Tim Tuan Rumah |
![]() |
---|
Menpora Zainudin Amali: Cabor Akuatik Masuk Perencanaan Cabang Unggulan Grand Desain Olimpiade 2032 |
![]() |
---|
Jelang Babak Kualifikasi Porprov XIV Jabar 2021, Tim Voli Kabupaten Bogor Terkendala Sarana Latihan |
![]() |
---|
Telah Hadir di Jakarta, Srikandi Polo Club Menjadi Klub Polo Wanita Pertama yang Ada di Indonesia |
![]() |
---|