Kabar Artis

Sebanyak 3.300 Tiket Special Show Komoidoumenoi Pandji Pragiwaksono di Jakarta Terjual Hanya 1 Menit

Awalnya, Pandji Pragiwaksono tidak yakin jika tiket pertunjukannya itu akan terjual cepat. Apalagi saat ini masih ada Covid-19.

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Pandji Pragiwaksono ketika berkunjung ke Redaksi Warta Kota, Palmerah, Jakarta Pusat, Jumat (18/5/2018). Special Show Pandji Pragiwaksono berjudul Komoidoumenoi seharunya sudah mulai digelar pada April 2020. Namun pandemi virus corona membuat Pandji Pragiwaksono harus beberapa kali mengundur tur special show tersebut, dan baru akan dimulai pada November 2020. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Hanya 3 jam, sebanyak 3.300 tiket special show Komoidoumenoi Pandji Pragiwaksono di Jakarta ludes terjual.

Pandji Pragiwaksono membuka penjualan tiket secara online pada 27 Juni 2020.

Awalnya, Pandji Pragiwaksono tidak yakin jika tiket pertunjukannya itu akan terjual cepat. Apalagi saat ini masih ada Covid-19.

Komika Pandji Pragiwaksono saat melayat jenazah Glenn Fredly di Rumah Sakit (RS) Setia Mitra, Jalan RS Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020) malam.
Komika Pandji Pragiwaksono saat melayat jenazah Glenn Fredly di Rumah Sakit (RS) Setia Mitra, Jalan RS Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020) malam. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)

"Gue awalnya menduga, tiket akan sold out, tapi sebulan, karena situasinya menyulitkan," kata Pandji Pragiwaksono di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin.

Ketika tiket online special show Komoidoumenoi mulai dibuka pukul 12.00 WIB, Pandji Pragiwaksono justru terkejut.

Sebab, hanya dalam satu menit saja tiketnya sudah habis terpesan.

Semula Keliling Dunia, Ini Cerita Pandji Pragiwaksono Terus Tunda Jadwal Special Show Komoidoumenoi

Lewat Komoidoumenoi, Pandji Pragiwaksono Ajak Orang Berdebat, Syaratnya Tidak Boleh Tersinggung

"Awalnya gue pikir tiket online-nya eror karena susah diakses. Ternyata gue dapat laporan kalau tiket sudah habis. Sebanyak 3.300 tiket ludes kurang dari 1 menit," ucap Pandji Pragiwaksono.

Setelah dipesan secara online, ribuan calon penontonnya itu harus melunasi pembelian tiket dalam waktu tiga jam.

"Gue rasa penonton gue ini udah pada gila," katanya sembari tertawa.

Special Show Pandji Pragiwaksono berjudul Komoidoumenoi seharunya sudah mulai digelar pada April 2020. Namun pandemi virus corona membuat Pandji Pragiwaksono harus beberapa kali mengundur tur special show tersebut, dan baru akan dimulai pada November 2020.
Special Show Pandji Pragiwaksono berjudul Komoidoumenoi seharunya sudah mulai digelar pada April 2020. Namun pandemi virus corona membuat Pandji Pragiwaksono harus beberapa kali mengundur tur special show tersebut, dan baru akan dimulai pada November 2020. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Pandji Pragiwaksono mengingatkan ke calon penonton di kota-kota lain untuk bersiap membeli tiket aksi panggungnya mulai 20 Agustus 2020.

Di kota lain di luar Jakarta, Pandji Pragiwaksono hanya menjual 1.000 tiket saja.

Pandji Pragiwaksono Umumkan 5 Tipe Orang yang Jangan Nonton Tour Stand Up KOMOIDOUMENOI

Di Rumah Saja Selama Pembatasan Sosial Berskala Besar, Pandji Pragiwaksono Turun Berat Badan 13 Kg

Special Show Pandji Pragiwaksono berjudul Komoidoumenoi seharunya sudah mulai digelar pada April 2020.

Namun pandemi virus corona membuat Pandji Pragiwaksono harus beberapa kali mengundur tur special show tersebut, dan baru akan dimulai pada November 2020.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved