Kabar Artis

Anwar Sanjaya Unggah Foto Sedang Memotong Daging Hewan Kurban, Parto Patrio: Ati-ati Tangan ke Iris

Anwar BAB terlihat memotong daging hewan kurban dan berada diantara banyak orang lainnya yang melakukan hal sama.

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Anwar Sanjaya di Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2020). Di Hari Raya Idul Adha 1441 H, Jumat (31/7/2020), Anwar Sanjaya ikut memotong daging hewan kurban. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Komedian Anwar Sanjaya alias Anwar BAB mengunggah foto sedang ikut memotong daging hewan kurban.

Bersamaan dengan perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 H, Jumat (31/7/2020), Anwar Sanjaya sengaja meluangkan waktu bertemu tetangganya di rumah.

Anwar Sanjaya terlihat memotong daging hewan kurban dan berada diantara banyak orang lainnya yang melakukan hal sama.

Selain memakai kemaja warna terang dan celana jins panjang, Anwar Sanjaya juga terlihat mengenakan peci hitam. 

Foto tersebut diunggah pria kocak bernama Anwar Sanjaya Pigano itu di akun Instagram @anwar_bab.

"Kami sekeluarga mohon maaf lahir dan batin. Selamat Idul Adha. Semoga perjalanan hidup kita semakin mudah dengan rezeki yang cukup dan berkah," tulis Anwar Sanjaya.

Anwar Sanjaya di Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2020).
Anwar Sanjaya di Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Tidak lupa, Anwar Sanjaya yang memang dikenal jago memasak jebolan Masterchef Indonesia itu bertanya ke warganet.

"Ada ide gak sih, daging sapinya dimasak apa ya?" tanya Anwar Sanjaya.

Diantara warganet, komedian gaek Parto Patrio ikut berkomentar. "Ati-ati tangan ke iris yaaa," tulis Parto Patrio melalui akun @partopatrio.

  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved