Bulan Suci Ramadan
Jadwal Imsak Hari ke-2 Ramadan 1441 H untuk DKI Jakarta, Depok dan Sekitarnya Sabtu 25 April 2020
Berikut jadwal imsak/imsakiyah pada hari ke-2 Ramadan 1441 H untuk wilayah DKI Jakarta, Depok dan sekitarnya pada Sabtu (25/4/2020).
Editor:
Murtopo
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Berikut jadwal imsak/imsakiyah pada hari ke-2 Ramadan 1441 H untuk wilayah DKI Jakarta, Depok dan sekitarnya pada Sabtu (25/4/2020).
Jadwal imsak DKI Jakarta merujuk pada jadwal imsakiyah yang dirilis Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag.
Jadwal imsak DKI Jakarta, Depok dan sekitarnya juga bisa dilihat di link ini.
Sebelumnya pemerintah melalui Kementerian Agama sebelumnya telah menetapkan awal ramadan 1441 Hijriyah pada Jumat (24/4/2020).
Hal ini disampaikan dalam telekonfrensi sidang isbat secara virtual, Kamis (23/4).
Sidang isbat yang digelar di Kementerian Agama ini juga dihadiri oleh Menteri Agama Fachrul Razi, Wakil Menag, Dirjen Bimas Islam, Ketua MUI, dan Ketua Komisi 8 DPR RI.
"Kami dengan suara bulat menetapkan awal Ramadan 1441 jatuh jatuh esok hari Jumat 24 April 2020," kata Menteri Agama Fachrul Razi, Kamis (23/4/2020).
Dikatakan Fahrul Razi, penentuan awal ramadan ini berdasarkan hasil pemantauan 82 titik yang tersebar di Indonesia.
Dimana dari titik pemantauan ruhiyatul hilal diatas ufuk berpusat 2 derajat 41 menit sampai dengan 3 derajat 44 menit.
"Mari sambut ramadan dengna tekat mulia, untik melipat gandakan pahala dan pengampunan. Marhaban ya ramadan," katanya.
Dalam kesempatan itu Fahrul Razi juga menyampaikan jika ramadan tahun ini tengah dilanda covid-19, sehingga perlu disesuaikan agar nilai-nilai ibadah kita tidak berkurang dan penyebaran virus covid-19 dapat di eleminasi.
"Meksipun tahun ini kita tidak bisa berbuka puasa bersama, tadarus bersama, tarawih bersama, namun hal itu tidak mengurangi semangat dan tekat kita untuk manfaatkan kehadiran ramadan bagi ibadah kita," katanya.
Selain itu pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat untuk mematuhi anjuran pemerintah untuk tidak melakukan mudih untuk mencegah penyebaran virus covid-19.
Ramadan tahun ini diharapkan dapat menjaga kesehatan karena puasa merupakah ibadah wajib untuk meningkatkan ketaqwaan kita kepada allah.
"Jika dianjurkan pemerintah untuk dilarang mudik maka jangan mudik untuk menghindari oenyebaran virus dari kota dan menyebarkan di kampung," ucapnya.
• Kumpulan Ucapan Selamat Berpuasa dan Permohonan Maaf Serta Pantun Sambut Ramadhan
Berikut jadwal imsak/imsakiyah pada hari ke-2 Ramadhan 1441 H untuk wilayah DKI Jakarta, Depok dan sekitarnya.
2 Ramadhan 1441 H/Jumat, 25 April 2020
DKI Jakarta
IMSAK = 04.27 WIB
SUBUH = 04.37 WIB
TERBIT = 05.50 WIB
DUHA = 06.18 WIB
ZUHUR = 11.54 WIB
ASAR = 15.14 WIB
MAGRIB = 17.51 WIB
ISYA' = 19.01 WIB
Kota Depok
IMSAK = 04.27 WIB
SUBUH = 04.37 WIB
TERBIT = 05.50 WIB