Travel
Meriahkah HUT Kota Bekasi, Hotel Aston Imperial Kasih Diskon 23 Persen untuk Makanan dan Minuman
Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Bekasi, Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center, memberikan diskon spesial 23%
Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Bekasi, Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center, memberikan diskon spesial 23% untuk pembelian makanan dan minuman di Imperial Coffee Shop dan Terrace Coffee
Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center merupakan hotel bintang 4 di bawah manajemen Archipelago International yang berlokasi di pusat kota Bekasi.
Imperial Coffee Shop sendiri adalah sebuah restaurant dengan konsep simple and elegant, memiliki kapasitas hingga 200 orang, memiliki beragam menu makanan dan minuman dengan cita rasa western sampai dengan cita rasa tradisional Indonesia.
Berada di lantai 1 Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center, Imperial Coffee Shop menghadirkan suasana yang nyaman untuk berkumpul bersama rekan bisnis, teman teman, keluarga serta pasangan.
Restoran lain yang tidak kalah menarik, masih merupakan bagian dari Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center ialah Terrace Coffee.
Mengusung tema stylish and warm, Terrace Coffee memberi ambience yang berbeda di bagian lobby hotel.

Promo makanan dan minuman yang ditawarkan juga cukup terjangkau bagi para tamu yang datang, baik itu tamu yang sedang menginap atau sekedar melakukan pertemuan bisnis.
Spesial HUT Kota Bekasi ke-23 tahun kali ini Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center memberikan promo khusus untuk warga Kota Bekasi.
Hanya dengan menunjukan KTP Bekasi, anda langsung mendapatkan potongan harga 23% pada saat pembelian makanan ataupun minuman di Imperial Coffee Shop dan Terrace Coffee.
Promo tersebut berlaku satu hari di tanggal 10 Maret 2020. Tunggu apalagi, yuk datang dan rayakan kemeriahan HUT Bekasi bersama Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center.
Aston Imperial Bekasi Hotel & Conference Center
Imperial Coffee Shop
Archipelago International
HUT Kota Bekasi ke-23
Kota Bekasi
Wonderful Indonesia Dinobatkan sebagai Best Creative Destination Kalahkan 76 Nominee Seluruh Dunia |
![]() |
---|
Prihatin Banyak Bisnis Pariwisata yang Bangkrut, Sandiaga Uno Akan Perluas Cakupan Fokus Dana Hibah |
![]() |
---|
Shafwah Holidays Tawarkan Produk Halal Tour dengan Konsep Digital Platform |
![]() |
---|
Putus Asa dan Ingin Jalan-jalan? Wisata Sejarah Ini Tawarkan Asuransi Covid-19 Gratis |
![]() |
---|
Hadirkan Pengalaman Unik dan Keceriaan Liburan Musim Dingin, Datangi FOXS Candy Studio Virtual Store |
![]() |
---|