Properti
Tokyu Land Mulai Bangun Kontruksi Branz Mega Kuningan, dari Kondominium hingga Fasilitas Komersial
Proyek ini dikembangkan bersama dengan Japan Overseas Infrastructure Investment Corporation for Transport & Urban Development (JOIN).
“Nilai investasi untuk seluruh pengembangan kawasan ini senilai Rp 2,5 triliun yang terdiri dari proyek kondominium, apartemen sewa, dan fasilitas komersial..."
SUKSES membangun proyek Branz Simatupang dan Branz BSD, Tokyu Land Indonesia kembali mengembangkan proyek serupa di kawasan Mega Kuningan Jakarta.
Peletakan batu pertama pembangunan proyek BRANZ Mega Kuningan dilakukan pada Rabu (26/2/2020).
President Director Tokyu Land Indonesia Hidetatsu Ikeda mengatakan proyek ini dikembangkan bersama dengan Japan Overseas Infrastructure Investment Corporation for Transport & Urban Development (JOIN).
Sementara pekerjaan konstruksinya dikerjakan oleh Shimizu Corporation.
• Kondominium Branz BSD Ai Mulai Serah Terima
• Berteknologi Jepang, Air Keran Apartemen Branz BSD Bisa Langsung Diminum

“Nilai investasi untuk seluruh pengembangan kawasan ini senilai Rp 2,5 triliun yang terdiri dari proyek kondominium, apartemen sewa, dan fasilitas komersial," tutur Ikeda di Kuningan, Rabu (26/2/2020).
"Kami menargetkan proyek ini selesai dan diserahterimakan kepada konsumen pada 2023 nanti,”
Ikeda menambahkan penjualan proyek ini telah dimulai pada Januari tahun lalu dan mendapatkan respon yang baik.
Bahkan dalam acara grand launching tersebut telah terjual sebanyak 150 unit.
"Sejauh ini, untuk kondominium dari 482 unit sudah 40 persen yang terjual," kata dia.
proyek Branz Simatupang
proyek Branz BSD
Branz BSD Ai
Apartemen Branz BSD
Branz Simatupang
Desain Branz Mega Kuningan
kondominium BRANZ Mega Kuningan
proyek BRANZ Mega Kuningan
kawasan Mega Kuningan Jakarta
President Director Tokyu Land Indonesia
Hidetatsu Ikeda
Sri Mulyani Jelaskan Kriteria Rumah yang Dapat Insentif PPN, Ada Aturan Tipe dan Batasan Harga |
![]() |
---|
Sejumlah Indikator Memperlihatkan Bisnis Penjualan Apartemen Akan Bergairah di Tahun 2021 |
![]() |
---|
Jababeka Siap Kembangkan Smart Township di Koridor Timur Jakarta Tahun Ini |
![]() |
---|
Mitra Sindo Sukses Percepat Pembangunan dan Penjualan Cleon Park Apartment |
![]() |
---|
Modernland Realty Kebut Pembangunan Modernland Cilejit |
![]() |
---|