Bambang Soesatyo Nyinyir : Suami Orang Meninggal Diratapi, Suami Sendiri Masih Hidup Diomelin
Bambang Soesatyo Nyinyir : Suami Orang Meninggal Diratapi, Suami Sendiri Masih Hidup Diomelin
Penulis: | Editor: Dwi Rizki
Ayah dari Noah Sinclair itu pun kini telah dimakamkan di Sandiego Hills, Karawang, Jawa Barat.
Sebelum Ashraf Siclair meninggal dunia, ternyata Bunga Citra Lestari sudah merasakan firasat.
Hal tersebut diungkapkan Komedian Aming melalui kanal YouTube TRANS TV Official, pada Selasa (18/2/2020).
Firasat BCL sebelum Ashraf Sinclair meninggal diketahui berupa mengucap kata berulang-ulang.
• Kebaikan Ashraf Sinclair Semasa Hidup Diungkap Sopir Pribadi: Kucing yang Dia Lewatin Dikasih Makan
• Afgan Sebut Unge 2 Hari Tak Tidur Sejak Ashraf Sinclair Meninggal, Kini Membaik karena Ada Dokter
• VIDEO: Tahlilan Mendiang Ashraf Sinclair di Kediaman BCL, Tampak Syahrini, Judika Hingga Ari Lasso
Firasat Bunga Citra Lestari dirasakan pada saat pergi liburan bersama Ashraf Sinclair.
Tepatnya saat Bunga Citra Lestari dan Ashraf Sinclair beserta kru perjalanan di pesawat menuju New York.
"Ada yang cerita kemarin, katanya waktu pergi ke New York," ucap Aming.

Kolase foto - Aming mengungkapkan hal yang ia ketahui tentang kesehatan Ashraf Sinclair, dalam Pagi-Pagi Pasti Happy, Kamis (19/2/2020). (Capture YouTube TransTV Official/Tribunnews/Dany Permana)
"Unge (Bunga Citra Lestari) sama Ashraf kan di bisnis class, terus asisten-asistennya itu di belakang, di ekonomi," imbuhnya.
Pada saat berada di pesawat, Ashraf Sinclair tiba-tiba menghampiri kru Bunga Citra Lestari.

Ashraf Sinclair meminta pada kru Bunga Citra Lestari untuk menjaga sang istri tercinta.
"Terus tiba-tiba Ashraf itu keluar menuju ke lorong ekonomi class," ucap Aming.
"Terus ngomong ke crew-nya Unge,'Eh nitip Unge, jagain Unge ya', jadi gitu mulu katanya diulang-ulang," imbuhnya.