Liga Indonesia
Pulang dari Malaysia, Zola Putuskan Bertahan di Persib Bandung atau Gabung Persebaya Surabaya
Gian Zola Nasrullah butuh menit bermain agar bisa dipanggil ke Timnas Indonesia. Makanya, ia akan memutuskan bertahan di Persib Bandung atau hengkang.
"Ya kalau timnas, insya Allah kalau seiring jam terbang banyak, mungkin kemampuan akan terasah. Semakin ke sini makin baik, kembali ke top level lagi dan insya Allah bisa masuk Timnas senior," kata Zola.
Lebih lanjut, Zola menuturkan dengan kehadiran pelatih Timnas yang baru, Shin Tae-yong, tidak menutup kemungkinan ia akan kembali dipanggil memperkuat Skuat Garuda.
Terlebih, pelatih asal Korea Selatan menurut Zola akan memberikan kesempatan lebih kepada para pemain muda.
"Tidak ada yang tidak mungkin, soalnya pelatih juga dari Korea, kan dari luar juga. Mungkin dia tidak akan melihat umur, mana yang potensial, mana yang siap maka bisa masuk ke Timnas," tuntasnya.
Sebagai informasi, Asia Challenge Cup 2020 akan diselenggarakan di Selangor, Malaysia, pada 18-19 Januari 2020.
Persib Bandung memboyong 19 pemainnya saat melakoni pertandingan di turnamen Asia Challenge Cup 2020 itu
"Jumlah pemain yang dibawa total 19 pemain, nanti kita sampaikan lewat media officer. Kiper Dika sama Aqil dibawa, Made nggak, itu udah konfirm," ucap Asisten Pelath Persib Yaya Sunarya
Yaya mengatakan tujuan keikutsertaan Persib di turnamen itu untuk menambah menit bermain anak asuhnya yang banyak menghuni cadangan di Liga 1 musim lalu.
Makanya, beberapa pemain reguler tidak akan dibawa lantaran sudah kenyang dimainkan di Liga 1, kemarin. Termasuk kiper inti Persib, I Made Wirawan.
"Kita memberikan kesempatan pada Aqil (Savik)sama Dhika (Bayangkara) karena menit bermainnya kurang. Seperti kata coach bilang semua pemain akan bermain disana," jelasnya.
Gian Zola Nasrullah
Persib Bandung Kedatangan Dua Pemain Asal Brasil
Persija Jakarta Vs Persebaya Surabaya
Persita Tangerang Apresiasi Keputusan PSSI Menghentikan Liga 1 san Liga 2 Musim 2020 |
![]() |
---|
Ketum PSSI Mochamad Iriawan Batalkan Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 Musim 2020-2021 Karena Covid-19 |
![]() |
---|
Meski Sudah Berpisah, Gelandang Persita Tangerang Asal Bosnia Masih Penasaran dengan Liga Indonesia |
![]() |
---|
Beberapa Klub Ingin Kompetisi Bergulir Tanpa Degradasi, Imran: Seperti Tarkam Saja |
![]() |
---|
Indra Kahfi Setuju Liga 1 Mulai Musim Baru: Yang Tahun 2020 Ikhlaskan Saja |
![]() |
---|