Liga 2
Budiardjo Thalib Percaya Diri Bawa Sriwijaya FC Tembus Liga 1 Indonesia
Manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin mengatakan bahwa kedatangan Budiardjo diharapkan melengkapi skuat Sriwijaya FC untuk musim liga 2 tahun 2020.
Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM
Rafsanzani Simanjorang
Pelatih anyar Sriwijaya FC, Budiardjo Thalib sudah tiba di Palembang untuk mempersiapkan skuat Sriwijaya FC pada musim liga 2 Indonesia 2020.
Manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin mengatakan bahwa kedatangan Budiardjo diharapkan melengkapi skuat Sriwijaya FC untuk musim liga 2 tahun 2020.
Dari informasi yang diperoleh video yang dibagikan oleh Yopi selaku media officer Sriwijaya FC, Budiardjo yang hadir pada Sabtu kemarin 4 Desember 2020 langsung dijamu dengan makanan khas Palembang yaitu empek-empek.
Selepas menikmati jamuan tersebut, Budiardjo langsung memberikan keterangannya kepada media.
Ia mengatakan rencananya yaitu menepati janjinya saat ditunjuk sebagai pelatih Sriwijaya FC yaitu membawa Sriwijaya promosi ke liga 1 tahun depan.
• Kontrak di Persikabo Bogor Belum Jelas, Muhammad Kasim Slamat Siap Melompat ke Sriwijaya FC
"Saya akan berbuat dan bekerja semaksimal mungkin untuk Sriwijaya FC. Sesuai janji saya membawa Sriwijaya FC lolos ke liga 1 Tahun depan,"ujarnya kepada Media, Sabtu 4 Desember 2020 di Numa Coffee & Barber, Kota Palembang.
Ia lantas menjelaskan alasan dirinya mantap memilih Sriwijaya FC karena keseriusan manajemen dalam mendatangkannya.
"Selepas 3 hari selebrasi membawa Persik juara di Kediri, saya langsung mendapat telepon dari manajemen Sriwijaya FC yang ingin jasa saya. Itu artinya manajemen Sriwijaya FC sangat serius,"tambahnya.
• Dikabarkan Akan Merapat ke Sriwijaya FC, Supardi Nasir Tinggalkan Persib?
Ia lantas mengatakan suka dengan tantangan yang diberikan manajemen Sriwijaya FC untuk membawa laskar wong kito lolos ke liga 1.
Tak hanya itu, ia turut membawa empat pemainnya untuk memperkuat Sriwijaya FC, namun dari empat pemain, hanya nama Obet Choiri yang baru saja diberitahukan.
"Saya hanya membawa empat pemain saya. Sisanya ada yang ke Madura serta ke Tangerang,"tutupnya. (M21)
Liga 2 2021 Belum Kunjung Digelar, Pemain Sulut United Natanael Siringoringo Dikontrak Kelantan FC |
![]() |
---|
Kompetisi Liga 2 2021 Kemungkinan Besar akan Dilaksanakan dengan Format Dua Wilayah Barat dan Timur |
![]() |
---|
Dodi Irwan Suparno: Akademi Persib Bandung Kota Bogor Harus Giat Berlatih |
![]() |
---|
Liga 2 Vakum, Gelandang Cilegon FC Dwi Eka Susanto Bermain Bareng Orang-orang Tua |
![]() |
---|
General Manager APPI Ponaryo Astaman Kritisi Klub Bermasalah di Liga 2 2020 |
![]() |
---|