Ular Kobra
Dari Teror Ular Kobra, Mbah Mijan Ramalkan Hal Ini Akan Terjadi di Tahun 2020
Teror ular kobra begitu marak terjadi di akhir tahun 2019. Mbah Mijan pun meramalkan hal itu sebagai pertanda peristiwa ini akan terjadi di 2020.
Mbah Mijan tidak habis pikir, kenapa mereka tidak belajar dari kasus sebelumnya.
“Mbah pesan, jangan pernah berpikir kalau anda bisa lari dari rahasia artis yang gunakan narkoba,” paparnya.
Berikutnya untuk tokoh publik, masih seputar selebritis, nama baru akan mencuat di 2020 dengan karyanya. Salah satunya di dunia musik. Belantika musik indonesia akan lebih berwarna dengan kedatangan artis muda bertalenta.
Ada juga artis yang tadinya kita kenal muda bertalenta, tiba-tiba jatuh sakit.
• Ini Daftar Shio yang Akan Sukses Besar di Tahun 2020 Menurut Ramalan Ki Kusumo
“Ada banyak nih. Lebih dari 10 artis muda dan senior, pria dan wanita, alami sakit misterius,” kata Mbah Mijan.
“Awalnya tidak ada penyakit medis, tiba-tiba terserang penyakit berbahaya seperti kanker, jantung, autoimun. Waspada, harus kembali ke makanan yang lebih menyehatkan, terutama pola hidup harus dijaga,” terangnya.
Dalam panggung politik, peramal artis yang membuka praktik di Apartemen Modern Land Cikokol Tangerang ini melihat dinamika politik di indonesia, seperti disimbolkan pada angka 2020.
• Ini Daftar Shio yang Akan Apes di Tahun 2020 Berdasarkan Ramalan Ki Kusumo
“2020 sebagai simbol yang sulit ditebak dan memang sulit dianalisa. Tapi dari gambaran kasarnya dunia politik di pemerintahan jokowi jilid dua, permasalahan justru akan timbul dari dalam selimut ya, bukan faktor eksternal,” kata Mbah Mijan.
Menurutnya, masalah yang datang justru dari para penyokong kabinet Jokowi – Amin.
Gejolak di akar rumput, pastinya akan menghangatkan dunia politik kita
Lantas bagaimana terawang Mbah Mijan dalam kasus korupsi di negeri ini?
“Nah untuk sementara, para tokoh, terutama kepala daerah hati-hari, wakil rakyat terutama anggota DPR, anggota MPR juga hati-hati. Kalian akan sagat rawan di akhir tahun 2020 bisa kena OTT korupsi,” himbaunya.
• Didepak Persib Bandung, Hariono Dipastikan akan Berseragam Bali United
“Yang paling aneh ada satu kepala daerah yang baru dilantik di 2020, tahun depannya langsung berkasus,” sambung Mbah Mijan.
Menyoal kecelakaan, akan ada kecelakaan di laut yang terjadi di bulan Juli atau Agustus.
Sedang kecelakaan di darat akan banyak mewarnai 2020.
“Tapi kalau di kereta api hanya sebatas tragedi saja yang menyebabkan banyak korban,” katanya.