Staf Khusus Jokowi
Staf Khusus Jokowi Billy Mambrasar Bikin Kesalahan dan Jadi Sorotan, Jokowi Namanya Juga Anak Muda
"Namanya anak muda. Ini umur 30-an. Salah-salah dikit ya dimaafkan. Buat saya enggak ada masalah," ujar Jokowi di Istana Merdeka

Untuk gelar masternya, Billy dapatkan dari Australian National University.
Billy bahkan menjadi mahasiswa terbaik pada 2015 lalu.
Saat ini, Billy sedang dalam proses penyelesaian tesis studi gelar Magister (MSc) dalam bidang bisnis di Universitas Oxford.
Mendirikan Kitong Bisa
Setelah lulus kuliah, Billy sempat berkarier di salah satu perusahaan minyak asal Inggris.
Meski memiliki karier yang bagus di sana, Billy akhirnya memutuskan melepaskan jabatannya di perusahaan tersebut dan fokus mengurus “Kitong Bisa".
Kitong Bisa sendiri didirikan pada 2009 lalu.
Kitong Bisa awalnya berdiri sebagai pusat pembelajaran di Serui, Papua.
Tujuannya adalah untuk menginspirasi anak-anak muda Papua untuk mendapatkan pendidikan yang lebih baik, menjadi sukses dan keluar dari garis kemiskinan.
Kini Kitong Bisa punya 9 pusat belajar, 158 relawan, dan 1.100 anak.
Sebanyak 20 anak didiknya menempuh pendidikan tinggi di kampus ternama di dunia.
Dikutip dari Kompas.com, dana yayasan ini sebagian besar bersumber dari dua anak perusahaan, yakni Kitong Bisa Consulting dan Kitong Bisa Enterprise.
Billy mengakui, pembangunan sumber daya manusia di Papua tidak selesai dalam waktu dua atau tiga tahun saja.
Baca: Fakta-fakta Viral Video Cucu Tendang Kakek di Kendal, Sang Kakek Ikhlas: Saya tidak Apa-apa
Namun, ia yakin apa yang dikerjakannya saat ini adalah salah satu persiapan loncatan peningkatan kualitas SDM Papua untuk masa depan.
Aktivitasnya di Yayasan Kitong Bisa inilah yang kemudian membawa Billy menempuh pendidikan lanjutan dengan beasiswa, yakni di Australian National University (ANU) dan Oxford University di Inggris.
Dikutip dari Kompas.com, Billy pernah diundang untuk magang oleh Pemerintah Amerika Serikat dan berbicara di depan State Department AS.
Dalam kunjungannya ke Gedung Putih, pemuda penggemar Ir Soekarno ini bertemu dan berjabat tangan dengan Barrack Obama.
Prestasi
Pada 2015 lalu, Billy mendapatkan penghargaan sebagai mahasiswa terbaik dari Australian National University.
Selain itu, Billy juga menerima beberapa penghargaan bergengsi lainnya, seperti:
Indonesia Delegate the Youth Assembly of the United Nations
Toad Hal Resident of the year – 2013
The best presenter of the CBE ANU Business Pitch Competition 2013
BP Technofest Asia Pacific Winner
Indonesia Potential Leader - The young candidate - Metro TV
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi: Namanya Stafsus Muda, Salah Sedikit Ya Dimaafkan...", Penulis : Ihsanuddin
Wapres Ma'ruf Amin Tunjuk Delapan Staf Khusus, Puan Maharani: Bukan Masalah yang Perlu Dipersoalkan |
![]() |
---|
Gaji Staf Khusus Jokowi Dua Kali Lipat Lebih Gaji Staf Khusus Menteri, Apa Pantas? |
![]() |
---|
Gaji Staf Khusus Presiden Jokowi Rp 51 Juta Per Bulan, Meski Tak Kerja Full Time |
![]() |
---|
Gracia Billy Mambrasar, Staf Khusus Jokowi Asal Papua, Pernah Jadi Mahasiswa Terbaik di Australia |
![]() |
---|
PKS Anggap Nuansa Bagi-bagi Kursi Terlihat dalam Pemilihan Staf Khusus Jokowi, Tak Sesuai Komitmen |
![]() |
---|