Artis
Di Unfollow Melly Goeslaw di Instagram Setelah Pesta Kostum, Rossa: Aku Nggak Tahu Kenapa ya
Meski ketegangan jalinan hubungan pertemanan mereka sudah berakhir, tetapi Melly meng-unfollow Rossa, Vidi Aldiano, dan Bubah Alfian di Instagram.
Hubungan pertemanan penyanyi Rossa (41) dengan musisi dan penyanyi Melly Goeslaw sempat bersitegang karena permasalahan pesta kostum.
Dimana acara pesta kostum yang bertemakan 'Hellowen' itu diduga digelar oleh penyanyi Bunga Citra Lestari di salah satu tempat yang dihadiri Rossa, Bubah Alfian, Vidi Aldiano, dan lain-lain.
Permasalahan bergulir ketika Make Up Artis (MUA) Buba Alfian, menggunakan kostum yang mirip dengan Melly Goeslaw, yang diabadikan dalam sebuah video dan viral di media sosial Instagram.

Dalam video tersebut tidak hanya Bubah Alfian, melainkan terdapat Rossa, Vidi Aldiano dan masih banyak lagi.
Meski ketegangan jalinan hubungan pertemanan mereka sudah berakhir, tetapi Melly meng-unfollow Rossa, Vidi Aldiano, dan Bubah Alfian di Instagram.
Raut wajah wanita yang akrab disapa Ocha itu tidak segembira biasanya ketika ditanya persoalannya dengan Melly Goeslaw.
• Bersitegang di Media Sosial, Rossa Tidak Mau Putus Silahturahmi dengan Melly Goeslaw
• Ikuti Gaya Melly Goeslaw di Pesta Halloween, Bubah Alfian Minta Maaf: Beliau Idola Saya
Ocha tidak menanggapi dengan keras perihal Melly yang tak mau berteman dengannya di media sosial.
"Semua orang kan pasti punya pilihan. Kalau memang misalnya (bermasalah), semua orang pasti punya pemikiran masing-masing," kata Rossa, Kamis (14/11/2019).
"Buat saya enggak masalah (di unfollow) selama silaturahmi masih terjalin dengan baik," lanjutnya.

Setelah kejadian tersebut, janda Yoyo Padi Reborn itu mengaku masih menjalin komunikasi baik dengan istri dari musisi Anto Hoed tersebut. "Masih WhatsApp-an," ucapnya.
"Aku juga nggak tahu kenapa (di unfollow). Karena belum nanya lagi," ungkap Rossa.
Rossa di unfollow Melly Goeslaw
Ocha
Melly
Melly Goeslaw
Bubah Alfian berdandan seperti Melly Goeslaw
Rossa
12 Artis Korea Ini Selalu Terlihat Awet Muda saat Usia Jelang 40 Tahun |
![]() |
---|
Banyak Pekerjaan Dinda Kirana Harus Ditunda karena Pandemi Virus Corona |
![]() |
---|
Keadaan Jane Shalimar saat Mengetahui Janin dalam Kandungannya Tak Berkembang Lagi |
![]() |
---|
Video Call Aurelie Moeremans Bangunin Sahur Stand Up Comedian Dodit Mulyanto, Bikin Gemes Netizen |
![]() |
---|
Sudah Pisah Rumah Sejak Maret 2020, Ini Penyebab Okan Kornelius Menceraikan May Lee |
![]() |
---|